Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Taman Impian Jaya Ancol membuat program selama bulan Juni untuk menggenjot jumlah kunjungan. Kendati libur Lebaran telah usai, manajemen tempat wisata ini menggelar serangkaian program menarik setiap akir pekan pada bulan ini.
Rika Lestari, Department Head Corporate Communications Ancol menjelaskan bahwa pada libur Lebaran tanggal 4-8 Juni 2019 lalu, tercatat 478.000 pengunjung mendatangi kawasan wisata Ancol. Jumlah tersebut meningkat 15% ketimbang periode libur Lebaran tahun sebelumnya.
Untuk menjaga tren kunjungan selama bulan ini, Ancor menghadirkan hiburan musik setiap akhir pekan. Acara tersebut akan digelar di Floating Stage Pantai Lagoon dan Pantai Carnaval Ancol Taman Impian.
“Tidak perlu jauh-jauh ataupun mengeluarkan kocek cukup dalam, liburan di Ancol Taman Impian cukup membayar Rp 25.000 per orang. Selain pantai berpasir putih, pengunjung juga dapat menikmati banyak hiburan seru yang telah disiapkan oleh manajemen,” ungkap Rika dalam siaran pers, Kamis (13/6).
Misalnya, akhir pekan nanti tanggal 16 Juni 2019 Ancol akan mendatangkan penyanyi Via Vallen untuk menghibur pengunjung. Seminggu setelahnya pada 22 Juni 2019 Ancol akan mendatangkan Iwan Fals, serta tanggal 23 Juni 2010 menghadirkan Steven and Coconutreezz dan Souljah.
Sedangkan pada akhir pekan terakhir bulan ini, pada tanggal 30 Juni 2019, Ancol akan menghadirkan grup band Wali dan Ungu. Kehadiran hiburan musik ini, diharapkan akan membuat jumlah kunjungan Ancol selama bulan ini meningkat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News