kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

LNG Arun beroperasi, PLN hemat Rp 27 M per hari


Senin, 09 Maret 2015 / 11:14 WIB
LNG Arun beroperasi, PLN hemat Rp 27 M per hari
ILUSTRASI. Aneka Tambang (ANTM) Pastikan Gugatan 1,1 Ton Emas Tak Ganggu Kinerja Perusahaan


Reporter: Pratama Guitarra | Editor: Hendra Gunawan

LHOKSEUMAWE. Terminal penerimaan dan regasifikasi Liquifed Natural Gas (LNG) Arun milik anak usaha PT Pertamina (Persero) yakni Perta Arun Gas mampu menghemat operasional pembangkit listrik milik PT PLN (Persero).

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menjelaskan, penghematan dari solar diganti memakai LNG ini bisa mencapaiĀ Rp 27 miliar per hari.

"Untuk operasional pembangkit listrik PLN Belawan biaya operasional turun 35% dari 100% karena pakai LNG," kata Sudirman saat Peresmian Terminal penerimaan dan regasifikasi LNG, Lhokseumawe, Senin (9/3).

Ia bilang, selain PLN, LNG tersebut juga akan dipasok untuk PT Pupuk Indonesia. "Tujuannya tentu untuk Arun ke Belawan, tapi sepanjang daerah industri akan mendapatkan pasokan," tuturnya.

Hal tersebut, jelas Menteri Sudirman, menjadi bagian strategi nasional untuk terus menggunakan gas sebagai pengganti BBM. "Kita punya target kalau bisa sepanjang Jawa sudah nyambung aliran gas, kira-kira tiga hingga empat tahun," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×