kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mal-mal mewah Jakarta pilihan para sultan


Rabu, 15 Juli 2020 / 07:02 WIB
Mal-mal mewah Jakarta pilihan para sultan
ILUSTRASI. Pengunjung mengamati mobil Lamborghini yang dipamerkan pada ajang 'Lamborghini Jakarta Showcase' di Pacific Place, Jakarta, Jumat (5/4/2019). Dalam acara tersebut Lamborghini Indonesia menampilkan delapan koleksi mobil diantaranya Lamborghini Miura S tahu


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

Mal-mal mana saja yang diincar kalangan super-tajir ini? Menurut Hendra, ada lima mal yang sejak satu dekade lalu masih menempati posisi teratas dan belum tergantikan pusat perbelanjaan baru.

Kelima mal mewah tersebut adalah Plaza Indonesia, Plaza Senayan, One Pacific Place, Senayan City, dan Grand Indonesia. Mal-mal ini disebut mewah tak hanya terlihat dari sejumlah brand global yang menjadi tenant-nya, melainkan juga lokasinya.

Mereka umumnya berada di superblok yang dilengkapi fasilitas kondominium, perkantoran, dan hotel dengan klasifikasi sama mewahnya. Plaza Indonesia, contohnya, dikelilingi The Plaza Office, Keraton Residence, dan Grand Hyatt Hotel.

Baca Juga: Tahun ini, ada tiga mal baru di Surabaya

Demikian halnya dengan Plaza Senayan yang dilengkapi Fairmont Hotel, Senayan Residences, dan Central Senayan Offices.

Begitu pula One Pacific Place yang terintegrasi dengan Pacific Place Office dan Ritz Carlton Jakarta @Pacific Place. Adapun Grand Indonesia berada di dalam superblok yang menyatu dengan Hotel Indonesia Kempinski, Kempinski Residence, dan Menara BCA.

Selain itu, kata Hendra, kelimanya berada di kawasan pusat finansial untuk pertemuan bisnis dan pengembangan jejaring para eksekutif dan juga ekspatriat. Dekat juga dengan kawasan permukiman elite macam Menteng untuk Plaza Indonesia dan Grand Indonesia, dan Kebayoran Baru, Simpruk, serta Permata Hijau untuk One Pacific Place, Plaza Senayan, dan Senayan City. Faktor lainnya yang membuat lima pusat perbelanjaan ini dianggap paling mewah adalah kualitas desain interior, dan material bangunan.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×