Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Malindo Air meluncurkan rute baru internasional untuk menjawab permintaan pasar. Rute perjalanan dari Langkawi ke Phuket mulai diterbangi pada Selasa, Kamis dan Minggu serta Johor Bahru ke Guangzhou setiap Selasa, Kamis dan Sabtu.
Untuk rute Langkawi ke Phuket, Malindo Air mengoperasikan pesawat ATR 72-600, dengan tarif tiket promo dijual mulai RM 89 sekali jalan. Sedangkan penerbangan dari Johor Bahru ke Guangzhou ditawarkan harga promosi sekali RM259 untuk kelas ekonomi dan RM 699 kelas bisnis. Dalam memanjakan setiap penumpang, Malindo Air mengoperasikan Boeing 737-800NG berkapasitas 12 kelas bisnis dan 150 kelas ekonomi.
Chief Executive Officer Malindo Air, Chandran Rama Muthy, mengatakan rute baru tersebut diluncurkan dalam suasana perayaan ulang tahun Malindo Air keenam. Manajemen terus berinovasi dan mengembangkan layanan Malindo Air agar sesuai kebutuhan penumpang dan perkembangan bisnis.
Menurutnya, rute Johor Bahru ke Guangzhou akhirnya melengkapi jaringan lintas negara, sehingga membuka kesempatan lebih banyak opsi bagi travelers ketika merencanakan perjalanan.
“Dalam upaya berkelanjutan, Malindo Air terus mempromosikan Langkawi. Kami berharap hubungan antara Langkawi dan Phuket semakin menarik wisatawan dari Phuket untuk mengunjungi Langkawi. Sebagai hasil dari kedua upaya tersebut, kami mengantisipasi pertumbuhan kedatangan wisatawan dan penumpang ke Malaysia,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (3/4)
Dalam upaya berkelanjutan, Malindo Air terus mempromosikan Langkawi dan berharap hubungan antara Langkawi dan Phuket semakin menarik wisatawan dari Phuket untuk mengunjungi Langkawi. Sebagai hasil dari kedua upaya tersebut, pihaknya mengantisipasi pertumbuhan kedatangan wisatawan dan penumpang ke Malaysia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News