kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45932,69   4,34   0.47%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Metrodata (MTDL) melindungi karyawan melalui protokol kesehatan dan teknologi


Rabu, 18 November 2020 / 09:00 WIB
Metrodata (MTDL) melindungi karyawan melalui protokol kesehatan dan teknologi


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak pandemi menyerang, sejumlah perusahaan di berbagai negara, termasuk Indonesia, mulai memberlakukan kebijakan kerja dari rumah untuk para pegawainya. Kebijakan ini diambil guna mencegah penyebaran virus corona yang pesat.

Tidak ketinggalan PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL), perusahaan Teknologi Informasi dan Komputer (TIK) ini tidak hanya memberlakukan sistem work from home (WFH), tetapi juga dimaksimalkan dengan memberlakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan ketat di gedung kantor serta menciptakan teknologi untuk membuat pekerjaan lebih efisien di masa pandemi.

Randy Kartadinata, Direktur Metrodata memaparkan kepada Kontan bahwa protokol kesehatan di gedung kantornya, diberlakukan sejak pengunjung masuk ke dalam gedung.

"Mulai dari masuk lift, selain ada physical distancing juga setiap orang harus menghadap ke arah dinding. Agar percikan yang keluar dari mulut dan hidung tidak mengenai orang lain. Tombol lift juga sudah dipegang oleh petugas keamanan sehingga kita tidak perlu memencet untuk mengurangi kontak," jelasnya kepada Kontan, Selasa (17/11).

Baca Juga: Metrodata Electronics (MTDL) perkuat bisnis Solusi dan Konsultasi

Setelah keluar dari lift dan memasuki lobby, tiap pengunjung wajib memakai hand sanitizer dan petugas juga akan mengukur suhu sebelum pengunjung memasuki kantor.

Jika suhu dinyatakan tidak wajar, maka pengunjung tidak diperbolehkan memasuki kantor.

Randy menyampaikan juga, setiap hari kantor terus dibersihkan dan tiap minggunya tiap ruangan disemprot oleh cairan desinfektan.

Di ruang kerja karyawan, tiap peralatan dan fasilitas yang ada juga senantiasa dibersihkan. Jarak antara satu meja dengan yang lain juga diatur.

Tak hanya itu, di area toilet, Metrodata juga memberlakukan social distancing dengan hanya mengaktifkan beberapa wastafel.

Dia menambahkan, di masa pandemi ruang meeting menjadi salah satu yang tidak digunakan sama sekali.

Ruangan tersebut dikunci dan meeting berlangsung secara virtual. Randy berkata, meeting langsung secara fisik sangatlah berisiko.

Randy berkata, selain menjaga kebersihan dengan ketat dan memberlakukan protokol kesehatan, Metrodata juga melindungi karyawan dengan mengadakan Rapid test bagi karyawan yang masuk jadwal masuk kerja di kantor (WFO).




TERBARU

[X]
×