Reporter: Muhammad Alief Andri | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ramadan menjadi momen emas bagi industri makanan instan, termasuk Mie Sedaap yang mencatatkan lonjakan konsumsi sebesar 8,4% di seluruh Indonesia pada 2024. Tren ini diprediksi terus berlanjut pada tahun ini, didorong oleh peningkatan permintaan saat sahur dan berbuka puasa.
Head of Marketing Food WINGS Group Indonesia, Katria Arintya Anindyantari, menjelaskan bahwa mie instan tetap menjadi pilihan utama selama Ramadan karena kepraktisannya. "Banyak yang mengira konsumsi mie instan menurun di bulan puasa, tetapi justru sebaliknya. Mie instan menjadi salah satu makanan pokok selama Ramadan," ujarnya dalam acara BUBARAN (Buka Bareng Ramadan) di Jakarta, Sabtu (23/3).
Baca Juga: Mie Sedaap Hadirkan Ahn Hyo Seop, Chef Devina dan Ariel di Acara Come See Mie
Untuk memaksimalkan momentum ini, Mie Sedaap meluncurkan berbagai strategi pemasaran, termasuk kampanye digital bertajuk Cerita Sedaap Ramadan. "Kami melihat Gen Z memiliki kebiasaan unik saat Ramadan, seperti menyukai iklan yang menyentuh hati (cryvertising) dan mencari resep makanan praktis. Oleh karena itu, kami menghadirkan konten yang relevan, termasuk kolaborasi dengan The Changcuters yang sukses menarik 146 juta penonton tahun lalu," tambah Katria.
Baca Juga: Bidik Gen Z, WINGS Group Rambah Bisnis AMDK dengan Meluncurkan AQUVIVA
Selain pemasaran digital, Mie Sedaap juga menggelar berbagai kegiatan offline seperti Masjid to Masjid, lomba kreasi masakan, hingga rest area untuk pemudik. "Kami ingin memberikan pengalaman Ramadan yang lebih dekat dengan masyarakat, tidak hanya lewat produk, tetapi juga aktivitas yang berhubungan langsung dengan konsumen," jelasnya.
Ke depan, Mie Sedaap menargetkan pertumbuhan penjualan yang lebih tinggi dibanding tahun lalu. Pada Ramadan 2024, merek ini mencatatkan peningkatan konsumsi hingga 44 juta porsi. "Harapannya, tahun ini bisa lebih tinggi lagi," tutup Katria.
Baca Juga: Mie Sedaap Luncurkan Produk Kolaborasi: Mie Goreng Ala Chef Devina
Selanjutnya: BNI Hadirkan Kemudahan Layanan Keuangan Bagi Pelajar Indonesia di Australia
Menarik Dibaca: Komunitas Kampus Saham Gencar Edukasi Investasi Saham Bertanggungjawab
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News