kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

MNC Sky Vision optimis tetap kuasai pasar pay tv


Kamis, 30 Oktober 2014 / 18:05 WIB
MNC Sky Vision optimis tetap kuasai pasar pay tv
ILUSTRASI. Pertusis adalah Batuk Rejan: Kenali Gejala, Komplikasi, dan Pengobatannya.


Reporter: Merlinda Riska | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. PT MNC Sky Vision Tbk (MSKY) optimistis masih bisa menjadi penguasa pasar televisi berlangganan (pay TV) pada tahun depan. Perseroan yakin bisa menjaga pangsa pasar (market share) sebesar 75% tahun depan.

Perusahaan tv berlangganan berbasis satelit ini diklaim memiliki pangsa pasar 75% tahun ini. Direktur Keuangan MNC Sky Vision Effendi Budiman mengklaim, perolehan pangsa pasar sebesar 75% itu menjadikan MNC Sky Vision pengusa bisnis tv berlangganan.

Melalui merek Indovision, Okevision dan Toptv, perseroan akan terus berinovasi agar selalu meraih pelanggan baru. Pasalnya, diakuinya saat ini industri TV berlangganan sudah banyak pemain.

"Saat ini banyak perusahaan yang terjun ke industri Pay TV, kurang lebih sekarang ada sekitar 16. Tahun lalu hanya ada tujuh pemain. Meski persaingan ketat, kami optimistis bisa tetap menguasai pasar dengan market share 75%," ujarnya selepas Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) MSKY, Kamis (30/10).

Effendi bilang, bertambahnya pemain di industri ini lantaran peluang bisnisny masih besar. Dia menjelaskan, penetrasi tv berlangganan di Indonesia baru 9%. Melihat angka itu, artinya kue bisnis pay tv masih sangat besar.

"Potensi inilah yang dilihat para konglomerat yang terjun ke bisnis ini. Jadi, saat ini bisnis pay tv itu sedang masa euphoria," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×