kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Motor listrik Viar bisa disewa Rp 50.000 per hari


Kamis, 13 Desember 2018 / 19:47 WIB
Motor listrik Viar bisa disewa Rp 50.000 per hari
ILUSTRASI. Sepeda Motor Listrik Viar Q1


Reporter: Lita Febriani | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Triangle Motorindo pemegang merek Viar di Indonesia perlebar pasar motor listrik. Viar menawarkan program rental Q1 dengan harga sewa Rp Rp 50.000 perhari.

Marketing Communication PT Triangle Motorindo Frengky Osmond mengatakan bahwa rental motor listrik Q1 lebih mudah dibandingkan sewa motor konvensional.

"Penyewa cukup memberikan foto KTP, foto SIM, foto diri beserta KTP dan mengisi formulir melalui website. Nanti tim marketing kita akan menghubungi dan mengirim motor kepada penyewa," jelas Frengky kepada Kontan.co.id ditemui di Ragunan, Jakarta, Kamis (13/12).

Penyewa juga bisa menghubungi dealer terdekat untuk melakukan penyewaan. Jangka waktu penyewaan sekitar 1 hari - 7 hari. Jika ingin memperpanjang, tim dari Viar akan mendatangi rumah penyewa untuk mengurus perpanjangan.

Viar menyasar orang-orang yang tertarik dengan motor listrik namun masih ingin mencoba terlebih dahulu. Beberapa penyewa yang tertarik dengan Q1 berakhir dengan membeli motor listrik tersebut menurut Frengky.

Tersedia 20 unit motor listrik Q1 yang bisa disewa. Walau masih terhitung trial, ternyata minat masyarakat terhadap program rental Q1 cukup antusias. Saat ini 20 unit Q1 sedang disewa dan masih banyak waiting list.

Saat ini layanan sewa motor listrik Viar hanya bisa melayani daerah Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi. Tahun depan Viar akan melakukan ekspansi ke daerah diantaranya Bandung dan kota-kota besar di Indonesia. "Penerimaan masyarakat sudah bagus, kita optimistis tahun depan. Banyak permintaan juga terutama dari Bali, Surabaya dan Medan," tutup Frengky Osmond.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×