Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA - Mbing Widjono (65 tahun), pemilik toko bangunan CV Rachmad Joyo Abadi di Rungkut, Surabaya, Jawa Timur, mengungkapkan bahwa Semen Gresik tetap menjadi pilihan utama sejak awal berdirinya bisnis toko bangunan pada tahun 1984.
Meskipun semakin banyak brand semen bermunculan, Mbing yakin bahwa masyarakat Surabaya masih menginginkan produk semen terbaik. Pernyataan ini disampaikan oleh Mbing Widjono dalam Retail Gathering yang dihadiri oleh 300 toko bangunan di wilayah Jawa Timur pada hari Jumat (17/11/2023) seperti dikutip dari rilis SIG.
Donny Arsal, Direktur Utama PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) atau SIG, turut menyampaikan apresiasi kepada para mitra dan mengucapkan terima kasih atas loyalitas serta sinergi yang telah terjalin baik selama ini.
Baca Juga: Semen Indonesia (SIG) Raih Peringkat Emas pada Ajang SNI Award 2023
Donny menegaskan bahwa keberhasilan bisnis bersama SIG tidak terlepas dari kepercayaan para mitra yang memilih produk-produk SIG untuk membangun dan memperkuat fondasi kesuksesan bersama.
Dalam upayanya untuk memperkuat sinergi, SIG berkomitmen untuk membantu menciptakan peluang bisnis baru di wilayah yang memiliki potensi perkembangan, terutama di sektor infrastruktur.
Donny juga menyampaikan bahwa di tengah persaingan pasar yang ketat dan tekanan biaya komoditas, SIG berhasil mencapai kinerja positif. Penjualan brand SIG di wilayah Jawa Timur mencapai 3,02 juta ton pada periode Januari hingga Oktober 2023.
"Pangsa pasar SIG di Jawa Timur juga meningkat menjadi 61,1% pada Oktober 2023, naik 1,6% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya," ujarnya dalam siaran pers, Rabu (22/11).
Baca Juga: Semen Indonesia dan Pertamina Lubricants Berkolaborasi Kembangkan Pelumas Industri
Keberhasilan ini, menurut Donny , tak lepas dari dukungan distributor lokal yang aktif dalam membina dan menjaga jaringan pelanggan hingga end user. Dengan berkelanjutan, hal ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan end user dan meningkatkan penyerapan produk-produk SIG.
Dalam acara Retail Gathering tersebut, SIG memberikan penghargaan kepada 8 toko dengan penjualan tertinggi untuk brand Semen Gresik dan 10 toko bangunan terbaik (Best Customer). SIG juga menyediakan doorprize bagi para pelanggan setia sebagai bentuk penghargaan atas keberhasilan mereka sebagai mitra yang menggunakan produk-produk SIG.
SIG memperkenalkan ragam produk unggulannya dalam acara tersebut. Saat ini, SIG memiliki enam merek semen yang kuat dan mendominasi pasar di masing-masing regionalnya. Produk-produk tersebut, antara lain, Semen Gresik, Semen Padang, Semen Tonasa, Dynamix, Semen Andalas, serta Semen Baturaja.
SIG menawarkan produk semen kantong multiguna, produk semen untuk aplikasi khusus yang lebih ekonomis, serta berbagai tipe semen curah yang sesuai dengan karakteristik tiap proyek.
Baca Juga: Indo Tambangraya (ITMG) Targetkan Kenaikan Volume Produksi dan Penjualan Batubara
SIG juga memperkenalkan solusi beton terkini, seperti SpeedCrete untuk perbaikan jalan yang cepat kering dan memiliki performa tinggi. Selain itu, ThruCrete, produk beton dengan daya serap tinggi untuk meminimalkan genangan air, juga menjadi salah satu inovasi dari SIG.
SIG bahkan telah meluncurkan produk semen hidraulis tipe HE pertama di Indonesia yang telah lulus uji di Lembaga Sertifikasi Produk Balai Besar Bahan dan Barang Teknik Kementerian Perindustrian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News