kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemerintah buka pintu bagi wisman ke Bali, begini respon Eastparc Hotel (EAST)


Selasa, 05 Oktober 2021 / 19:14 WIB
Pemerintah buka pintu bagi wisman ke Bali, begini respon Eastparc Hotel (EAST)
ILUSTRASI. Eastparc Hotel


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten hotel, PT Eastparc Hotel Tbk (EAST) mendukung kebijakan Pemerintah membuka pintu kembali bagi para wisatawan mancanegara (wisman) ke Bali pada 14 Oktober 2021 mendatang.

Adapun turis asing yang diperbolehkan untuk masuk ke Indonesia yakni dari negara Korea Selatan, China, Jepang, Abu Dhabi, Dubai, dan New Zealand. "Kami memberikan respon positif atas kebijakan pembukaan kembali pariwisata untuk wisman tersebut," ujar Direktur Pemasaran PT Eastparc Hotel Tbk (EAST) Wahyudi Eko Sutoro kepada Kontan, Selasa (5/10).

Ia melanjutkan, pihaknya tidak memiliki persiapan khusus yang dilakukan. Pihaknya hingga kini masih terus menjalankan peraturan-peraturan yang dibuat Pemerintah.

Hotel yang berlokasi di Yogyakarta ini menuturkan jika masih akan terus menjalankan strategi efisiensi biaya operasional dan terus melakukan promo penjualan voucher. Dengan dibukanya pintu bagi wisman ini, EAST juga belum dapat memprediksi realisasi kinerja hingga tutup tahun ini. 

Wahyudi mengatakan, kinerja hingga akhir tahun sulit untuk diproyeksi karena sangat bergantung pada kebijakan pemerintah dalam penanggulangan Covid-19.

Baca Juga: Indonesia kembali terima wisman ke Bali, PHRI: Ada kesempatan okupansi meningkat

Sementara itu, sepanjang semester I 2021, EAST mendulang kinerja cukup baik sebab berhasil membalik posisi rugi menjadi untung pada semester pertama tahun ini. EAST mengantongi laba periode berjalan sebesar Rp 3,34 miliar. Padahal pada periode yang sama tahun lalu, masih mencatat rugi Rp 1,76 miliar.

EAST juga mengantongi pendapatan sebesar Rp 21,67 miliar pada paruh pertama tahun ini. Capaian tersebut tumbuh 39,54% dari periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat sebanyak Rp 15,53 miliar.

Rinciannya pendapatan dari sewa kamar menyumbang Rp 13,71 miliar, naik 66,99% yoy. Kemudian pendapatan dari makanan dan minuman juga naik dari Rp 6,74 miliar menjadi Rp 7,04 miliar. Sementara pendapatan lain-lain menyumbang Rp 929,90 juta.

"Jadi kami tetap berfokus pada segmen MICE dan Family. Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kinerja tahun ini agar lebih baik daripada tahun sebelumnya. Namun hal tersebut juga bergantung pada kebijakan yang diberikan oleh pemerintah pusat maupun daerah," tutupnya.

Selanjutnya: Panorama Sentrawisata (PANR) mendukung kebijakan diizinkannya wisman masuk ke Bali

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×