kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemerintah setop bangun PLTU mulai 2025, ini kata pemain EBT


Senin, 14 Juni 2021 / 05:51 WIB
Pemerintah setop bangun PLTU mulai 2025, ini kata pemain EBT
ILUSTRASI. Pembangkit energi baru dan terbarukan (EBT)


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Anna Suci Perwitasari

Direktur Utama PT Sky Energy Indonesia Tbk (JSKY), Christopher Liawan mengatakan, rencana pemerintah memacu pemanfaatan EBT berpotensi memperbesar pasar/kebutuhan panel surya. “Peluang untuk prospek bisnis solar energy sangat cerah,” ujar dia kepada Kontan.co.id, Sabtu (12/6).

Sebagai produsen panel surya, bisnis JSKY juga dipengaruhi oleh pengembangan PLTS. Christopher mencatat, produk JSKY sudah tersebar di seluruh provinsi di Indonesia dengan total kapasitas solar panel terpasang sebanyak lebih dari 50 megawatt peak (MWp) sejak tahun 2008 lalu.

Rencana pemerintah memacu pemanfaatan EBT sebagai sumber energi menambah optimisme JSKY dalam memacu bisnis penjualan panel suryanya. Selain itu, JSKY juga membuka opsi untuk menjajaki peluang pembangunan PLTS berkapasitas besar dengan skema PPA dengan PLN.

Ketua Umum Asosiasi Energi Surya Indonesia (AESI), Fabby Tumiwa berharap, para pelaku usaha PLTS bisa mengikuti lelang-lelang proyek kerja sama pembangkit listrik yang dibuka oleh PLN. Ia optimistis, potensi energi surya di Indonesia cukup besar untuk dimanfaatkan lebih jauh. “Saya harapkan PLN bisa punya rencana pelelangan yang lebih terstruktur, lebih reguler, jadi jelas gitu buat pelaku usaha berkaitan dengan ini, kapan PLN mau tender,” ujar Fabby saat dihubungi oleh Kontan.co.id, Minggu (13/6).

Baca Juga: RUPTL 2021-2030 wajibkan PLN investasi infrastruktur ekspor-impor solar panel rooftop

Menurut Fabby, PLTS memiliki beberapa keunggulan dibandingkan sumber EBT lainnya untuk digarap. Dari segi waktu pelaksanaan pembangunan, pengerjaan 1 proyek PLTS berkapasitas 100-300 mw dari setelah PPA didapat hingga operasi komersial bisa memakan waktu kurang dari setahun atau paling lama 18 bulan. Sementara pengerjaan proyek pembangkit listrik berbasis sumber EBT lainnya bisa memakan waktu di atas dua tahun.

Di sisi lain, harga listrik yang dihasilkan PLTS per kwh juga bisa lebih murah dibandingkan harga dari sumber EBT lainnya. Dia mencatat, untuk saat ini harga listrik PLTS dalam kontrak-kontrak dengan PLN berada di bawah US$ 6 sen per kwh.

“Sementara kalau misalnya harga hidro, hidro kalau skala besar sekarang di kisaran US$ 8-10 sen per kwh, tergantung size. Kalau biomassa tergantung feedstock dan ukuran, tapi biomassa juga sekitar US$ 0,10-US$ 0,14 per kwh, panas bumi masih di atas US$ 0,10 per kwh,” papar Fabby.

Sementara itu, Ketua Asosiasi Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) Riza Husni memberi catatan perihal proses pengajuan PPA yang dinilainya cukup panjang, khususnya untuk proyek PLTMH skala kecil. “Saat ini harus melalui direktur regional, dari sana kalau bisa lolos masuk ke direktur mega proyek, setelah itu tunggu masuk RUPTL di direktorat perencanaan, baru DPT (daftar penyedia terseleksi) di PLN pusat,  kemudian baru bisa PPA,” ungkap Riza.

Baca Juga: PLTU bakal disetop, harga listrik pembangkit EBT diyakini tak lagi jadi masalah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×