kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45916,64   -18,87   -2.02%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penjualan Martina Berto (MBTO) tumbuh tipis hingga kuartal III-2019


Selasa, 05 November 2019 / 18:33 WIB
Penjualan Martina Berto (MBTO) tumbuh tipis hingga kuartal III-2019
ILUSTRASI. Gerai produk kecantikan atau kosmetika Martha Tilaar dari PT. Martina Berto Tbk (MBTO) di Bogor (28/11/2014). KONTAN/Daniel Prabowo


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Martina Berto Tbk (MBTO) masih berupaya menggenjot kinerja bisnisnya sampai akhir tahun ini. Sepanjang sembilan bulan pertama tahun ini penjualan bersih tumbuh tipis, sedangkan rugi di bottomline mulai berkurang.

Mengulik laporan keuangan perseroan sampai akhir September 2019 pendapatan bersih tercatat senilai Rp 389,64 miliar atau tumbuh 1,8% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya Rp 382,63 miliar. Sedangkan beban pokok penjualan menguat 2,6% year on year (yoy) di kuartal tersebut menjadi Rp 218,56 miliar.

Sehingga laba kotor kuartal III 2019 yang diperoleh hanya Rp 171,08 miliar, naik kurang dari 1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 169,63 miliar. Adapun pos beban penjualan dan pemasaran masih membengkak, sehingga bottomline MBTO tergerus menjadi rugi Rp 27,7 miliar.

Baca Juga: Martha Tilaar berkabung, suaminya yang dikenal sebagai tokoh pendidikan wafat

Namun rugi bersih tersebut mulai membaik dibandingkan bottomline periode yang sama tahun kemarin negatif Rp 62,27 miliar. Tahun ini tampaknya masih menjadi periode yang berat bagi MBTO dengan ramainya kompetisi di produk kecantikan.

Muhammad Shabri Hasan, Sekretaris Perusahaan MBTO mengatakan bahwa perusahaan tengah menata kegiatan promosinya. "Tantangan yang dirasakan adalah semakin gencarnya aktivitas promosi produk-produk kompetitor," sebutnya kepada Kontan.co.id, Senin (4/11).

Perusahaan tampaknya memanfaatkan kepopuleran brand produknya di media sosial. Menurut Shabri, banyaknya pelaku media sosial yang me-review produk MBTO di kanal internet bakal menjadi media promosi yang organik dan lebih tepat sasaran.

Baca Juga: Martina Berto (MBTO) bidik segmen kosmetik dengan harga terjangkau

Mengenai target sampai akhir tahun, manajemen belum dapat mengutarakannya, sebelumnya MBTO sempat mematok penjualan bersih kisaran Rp 600 miliar sampai akhir tahun ini.

Segmen penjualan kosmetik yang mendominasi pendapatan perusahaan sebanyak Rp 319,52 miliar di kuartal III 2019 hanya tumbuh kurang dari 1% yoy, sedangkan segmen penjualan jamu menurun 15% yoy menjadi Rp 1,82 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×