Reporter: Dimas Andi | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Momentum Ramadan terbukti membawa berkah bagi berbagai produsen elektronik nasional, salah satunya Panasonic Gobel Indonesia.
Panasonic mengklaim bahwa seluruh kategori produk elektroniknya mengalami kenaikan penjualan yang cukup signifikan saat Ramadan hingga jelang Lebaran tahun ini.
Sebagai contoh, penjualan pendingin ruangan atau air conditioner (AC) Panasonic melesat 233% pada Ramadan 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Lonjakan ini dipengaruhi oleh cuaca panas tak menentu dan pemberlakuan kuota impor yang membuat produk AC buatan Panasonic diserbu oleh peritel dan konsumen akhir.
Baca Juga: Momen Ramadan dan Lebaran Menyetrum Penjualan Elektronik
Di samping itu, Panasonic juga mencatat adanya kenaikan penjualan sekitar 4%--13% pada produk lemari es, water dispenser, dan small appliance.
"Sedangkan untuk mesin cuci diprediksi akan mulai naik penjualannya dari akhir Maret sampai dengan Mei 2024," imbuh Chief Sales Officer Panasonic Gobel Indonesia Diana Wijaya, Rabu (3/4).
Lantaran memiliki pabrik di Indonesia, Panasonic lebih leluasa dalam memproses pengadaan produk elektronik untuk keperluan Ramadan dan Lebaran. Alhasil, stok produk elektronik Panasonic senantiasa terjaga di pasar.
Tak ketinggalan, perusahaan ini juga memastikan tidak ada kenaikan harga jual produk saat Lebaran nanti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News