kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Perluas jangkauan pasar, Sorin Maharasa (SM) bidik pasar Bali dan Surabaya


Selasa, 28 Juli 2020 / 19:38 WIB
Perluas jangkauan pasar, Sorin Maharasa (SM) bidik pasar Bali dan Surabaya
ILUSTRASI. PT Sorin Maharasa (SM)


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sorin Maharasa (SM) ingin terus memperluas jangkauan penjualannya. Tahun ini, perusahaan tengah membidik pasar Surabaya dan Bali.

Brand Manager PT Sorin Maharasa Oman Abdur Rahman mengatakan, Sorin Maharasa memiliki rencana jangka panjang untuk terus memperluas jangkauan penjualan dan pemasaran produk-produk perusahaan. Dalam hal ini, agenda ekspansi pasar ke Bali dan Surabaya merupakan bagian dari rencana tersebut.

“Rencana jangka panjang  kami membuka pasar baru lagi di daerah yang belum banyak produk Sorinnya dan lebih masuk ke modern market,” kata Oman ketika melakukan silaturahmi secara virtual dengan Kontan.co.id, Selasa (28/7).

Baca Juga: Harga unggas kembali anjlok, ini yang dilakukan Kementan

Untuk diketahui, Sorin Maharasa merupakan produsen makanan olahan lokal. Memiliki pabrik di Bogor, Sorin Maharasa menjual beragam produk makanan olahan mulai dari sosis, nugget, roulade, siomay, dan sebagainya. Produk-produk tersebut dijual melalui beberapa brand seperti 8888, Irene, Andy, Lie Pao, Sally, dan Mak Nyos. 

Saat ini, penjualan Sorin Maharasa masih didominasi oleh penjualan di wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat. Menurut catatan Oman, kontribusi penjualan di wilayah tersebut bisa mencapai 40%-60% dari total penjualan perusahaan.

Oman berujar, sebenarnya penjualan Sorin Maharasa sudah menjangkau wilayah Surabaya melalui kerja sama dengan beberapa mitra distributor dan reseller, namun porsinya penjualannya  masih sedikit. Oleh karenanya, Sorin Maharasa ingin terus memperbesar penjualan ke wilayah tersebut. 

Baca Juga: Kenapa harga lobster mahal? Ini 5 alasannya

Sementara itu, penjualan di wilayah Bali sebelumnya memang belum dilakukan. Untuk memacu memuluskan ekspansi pasar di wilayah Bali, Sorin Maharasa tengah menjajaki peluang  kerja sama dengan calon mitra distributor ataupun reseller setempat. Targetnya, produk-produk Sorin Maharasa sudah bisa masuk ke pasar Bali pada paruh kedua tahun ini.

Rencananya, upaya penetrasi pasar ke wilayah Surabaya dan Bali akan dimulai melalui kanal pasar tradisional terlebih dahulu. “Awal-awal Sorin itu masuk semuanya melalui general trade atau pasar tradisional, baru kita pelan-pelan ke modern market,” ujar Oman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×