kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Pertumbuhan konsumsi LPG capai 13% per tahun


Jumat, 18 November 2016 / 15:52 WIB
Pertumbuhan konsumsi LPG capai 13% per tahun


Reporter: Febrina Ratna Iskana | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. Konsumsi LPG dari tahun ke tahun terus meningkat. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM IGN Wiratmaja Puja dalam keterangan pers mengatakan pertumbuhan konsumsi LPG telah mencapai 13% per tahun.

Namun dari total konsumsi LPG saat ini yang mencapai 6,5 juta metrik ton, terdapat 4,3 juta metrik ton yang harus diimpor. “Pada hari ini, harga LPG sekitar US$ 300 per ton. Dikalikan 4,3 juta metrik ton yang diimpor, dana yang harus dikeluarkan besar,” kata Wirat dalam keterangan tertulis, Jumat, (18/11).

Daripada mengimpor LPG dengan biaya besar, ebih baik jika dana tersebut digunakan untuk membangun dimetil eter (DME)yang harganya lebih murah. DME adalah bahan bakar alternatif pengganti liquefied petroleum gas (LPG). Dengan demikian, akan menghemat dana sekaligus mengurangi impor LPG.

Dalam mengembangkan DME sebagai bahan bakar, terdapat tiga tantangan besar yang harus dihadapi yaitu teknologi, modal dan sosialisasi DME di masyarakat. 

Seperti diketahui, sesuai dengan Peraturan Menteri ESDM No 29 Tahun 2013 tentang Penyediaan, Pemanfaatan dan Tata Niaga Dimetil Eter Sebagai Bahan Bakar, ditetapkan bahwa Dimetil Eter (DME) sebagai bahan bakar adalah suatu senyawa organik dengan rumus kimia CH3OCH3 yang dapat dihasilkan dari pengolahan gas bumi, hasil olahan dan hidrokarbon lain yang pemanfaatannya untuk bahan bakar.

DME sebagai bahan bakar, dapat dimanfaatkan secara langsung maupun sebagai campuran. DME sebagai pemanfaatan langsung merupakan pemanfaatan DME murni 100% untuk sektor industri, transportasi dan rumah tangga. DME dengan pemanfaatan sebagai campuran merupakan pemanfaatan DME untuk bahan campuran LPG atau LGV dengan komposisi tertentu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×