kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.975.000   59.000   3,08%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Pilihan warna membuat ruang sempit tampak luas


Senin, 19 September 2016 / 13:48 WIB
Pilihan warna membuat ruang sempit tampak luas


Reporter: Rizki Caturini | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. Kebanyakan orang mendambakan memiliki rumah yang luas. Tapi sayangnya kenyataan sering sangat berbeda. Harga tanah semakin meningkat, belum lagi harga bahan bangunan yang terus melonjak. Hal ini membuat banyak orang terpaksa mengubur impian mereka untuk memiliki hunian luas. 
 
Memiliki hunian dengan ruangan yang sempit memang terkesan tidak menyenangkan. Ruang gerak terbatas, dan salah sedikit saja dalam mendekorasi ruang akan semakin memperburuk suasana. Tapi jangan khawatir, tips berikut akan mengajarkan bagaimana Anda menghadirkan ilusi di rumah Anda agar ruangnya terkesan luas. 

Caranya tidak sulit dan rumit, Anda hanya perlu memilih warna cat yang benar untuk rumah Anda. Untuk membangun kesan luas pada ruangan, penggunaan warna putih banyak disarankan oleh para ahli, karena putih memantulkan cahaya, maka ruangan akan terasa lebih cerah dan lebih terbuka. Dinding putih akan memberikan pemilik rumah kebebasan tanpa batas untuk menghias atau mendekorasinya. 

Selanjutnya warna kuning. Putih bukan satu-satunya warna yang memantulkan cahaya, dinding kuning dapat memiliki efek sama. Bahkan, kuning netral menciptakan alternatif yang lebih lembut untuk kulit orang berkulit putih.

Setelah kuning, warna biru dan hijau. Biru dan hijau memiliki kemampuan untuk membuat ruang menjadi lebih cerah dan menghadirkan dimensi lebih “dalam”. Pada warna ini otak kita terangsang untuk menciptakan ilusi jarak, jadi lebih dekat atau menjadi lebih jauh.

Pertimbangkan untuk menggunakan warna hijau laut yang menenangkan. Bingkai lukisan molding dengan pinggiran putih akan menambah kejelasan dan dimensi ruang berwarna-warni.

Warna abu-abu pun layak Anda pertimbangkan jika ternyata warna putih tidak terlalu sukses diterapkan pada ruangan rumah Anda. Carilah warna abu-abu yang lembut, yang akan menghadirkan nuansa teduh menenangkan yang mengingatkan Anda tentang awan panas yang lembut. 

Seperti halanya warna putih dan kuning, yang memiliki kemampuan memantulkan cahaya di sekitar ruangan untuk memperluas ruang, abu-abu pun demikian. Tapi tidak seperti putih, abu-abu tidak menghadirkan cahaya silau.

Selain warna konvensial yang biasa digunakan, warna-warna batu mulia pun layak untuk Anda pertimbangkan. Warna batu mulia layaknya safir, zamrud, atau amethyst akan memberikan nuansa goa pada ruang dan akan melembutkan sudut tajam pada dinding. Hal ini sangat efektif dalam membuat kamar ekstra-kecil, seperti kamar mandi jadi terasa lebih private

Namun yang perlu diingat, jika tidak hati-hati dalam menghadirkan proporsi warna dan menjaga keseimbangan kemilaunya, ruang justru akan bernuansa gelap. Berkonsultasilah dengan pakar cat, untuk menghadirkan warna yang tepat.

(sumber : Rumahku.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×