kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.587.000   -7.000   -0,44%
  • USD/IDR 16.370   -5,00   -0,03%
  • IDX 7.155   47,14   0,66%
  • KOMPAS100 1.057   5,10   0,48%
  • LQ45 832   4,41   0,53%
  • ISSI 214   1,71   0,81%
  • IDX30 429   2,76   0,65%
  • IDXHIDIV20 512   2,62   0,51%
  • IDX80 121   0,63   0,53%
  • IDXV30 124   0,17   0,14%
  • IDXQ30 141   0,95   0,68%

PLN targetkan PLTA Peusangan Beroperasi Juli 2023


Jumat, 29 April 2022 / 19:28 WIB
PLN targetkan PLTA Peusangan Beroperasi Juli 2023
ILUSTRASI. Pekerja menyelesaikan proyek pembangunan infrastruktur gardu induk dan tranmisi PT PLN (persero)


Reporter: Filemon Agung | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menargetkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Peusangan beroperasi pada Juli 2023 mendatang.

Kehadiran proyek berkapasitas 88 MW ini berpotensi meningkatkan porsi bauran Energi Baru Terbarukan (EBT).

General Manager PLN UIP Sumbagut Octavianus Duha menjelaskan, proyek ini membentang melintasi sejumlah kecamatan di Aceh Tengah. Saat ini, progres pekerjaan PLTA Peusangan mencapai 89,22 persen. Dalam penyelesaian proyek ini juga, PLN menggandeng 4 kontraktor sebagai mitra kerja.

"Rinciannya, untuk Power Station 1 atau PS 1 berkapasitas 45 MW dan Power Station 2 sebesar 43 MW. Nah, Insyaa Allah untuk PS 1  selesai Juli 2023 dan PS 2 pada Juli 2024," ujar Octavianus dalam keterangan resmi, Jumat (29/4).

Octavianus melanjutkan, PLTA ini merupakan proyek prestisius bagi PLN yang akan meningkatkan keandalan sistem kelistrikan di Aceh dan akan meningkatkan geliat perekonomian khususnya masyarakat di Kabupaten Aceh Tengah.

Baca Juga: PLN akan buka tender proyek listrik 250 MW di Aceh

“Jalur Transmisi 150 kV Takengon-Bireuen yg telah beroperasi 2019 silam, telah meningkatkan keandalan sistem Kelistrikan pada saat peak hour serta menggantikan pengoperasian PLTD, secara ekonomi meningkatkan iklim investasi khususnya di wilayah Aceh Tengah," kata Octavianus.

Adapun, di tingkat provinsi, dengan beroperasinya PLTA Peusangan akan menurunkan BPP Aceh  karena PLTA Peusangan ini  merupakan PLTA pertama di Aceh.

"Dan PLTA ini secara nasional berkontribusi terhadap target bauran energi baru terbarukan 23% pada 2025 sesuai target RUPTL," imbuhnya.  

Asal tahu saja, proyek ini, dikerjakan oleh Hyundai E&C & PT. PP (Persero), Tbk Joint Venture untuk Lot I Main Civil Works.

Adapun, untuk Lot II Metal Works oleh Wijaya Karya & Amarta Karya Joint Operation, Lot III Electromechanical Works ditangani oleh Andritz Hydro GmBH dan lot IV 150 kV T/L & S/S dikerjakan PT BBSI & PT KBI Joint Venture.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×