Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA - Sustainable Development Goals (SDGs) adalah seruan global untuk mengakhiri kemiskinan, meningkatkan kesehatan, pendidikan, mengurangi kesenjangan, dan mengatasi perubahan iklim.
Corporate Forum for CSR Development (CFCD), lembaga yang fokus pada peningkatan SDGs di Indonesia, mengadakan Indonesia SDGs Award (ISDA) sebagai bentuk apresiasi terhadap kontribusi dunia usaha dan organisasi non-pemerintah dalam mencapai SDGs.
Pada awal Desember, CFCD menyelenggarakan Anugerah Indonesia CSR Award (ICA) dan ISDA 2023. CFCD ingin memberikan kontribusi positif sejalan dengan perkembangan dunia terkait isu-isu keberlanjutan.
Baca Juga: QNET dan Kodim 1611 Badung Lanjutkan Upaya Pelestarian Hutan Mangrove di Bali
ICA dan ISDA diikuti oleh perusahaan BUMN, swasta, lembaga penggiat CSR, dan perseorangan. Tahun ini, peserta ICA untuk korporat/institusi berjumlah 32 perusahaan, sedangkan peserta ISDA berjumlah 101 perusahaan.
QN International Indonesia atau QNET Indonesia meraih dua penghargaan ISDA 2023 untuk program pendidikan dan pelestarian lingkungan pantai.
General Manager QNET Indonesia, Ganang Rindarko, menyatakan bahwa prestasi ini merupakan hasil dari kerjasama intensif dalam beberapa tahun terakhir, terutama dalam penanaman pohon di lingkungan sekolah dan penambahan pohon bakau di Bali.
Ganang menambahkan bahwa penghargaan ISDA 2023 untuk penanaman bakau di Bali merupakan yang kedua bagi QNET Indonesia, menunjukkan apresiasi terhadap peran kredibel perusahaan dalam CSR, khususnya terkait SDGs poin 14 mengenai tata kelola laut dan pantai secara berkelanjutan di Indonesia.
"QNET berkomitmen untuk melanjutkan kegiatan pelestarian lingkungan di masa mendatang," ujarnya seperti dikutip Sabtu, (23/12).
Baca Juga: QNET Perkenalkan Pembersih Udara HomePure Zayn dengan Teknologi Canggih Antiviral
Ketua Umum CFCD, Thendri Supriatno MBA, menyampaikan bahwa program CSR dan SDGs perusahaan memiliki peran strategis dalam memastikan keberlanjutan perusahaan. Oleh karena itu, apresiasi terhadap program-program tersebut sangat penting.
Penghargaan ICA dan ISDA diselenggarakan dalam rangkaian acara yang sama sebagai bentuk apresiasi kepada dunia usaha dan lembaga mitra perusahaan yang berkontribusi dalam pemenuhan tanggung jawab sosial dan pencapaian Tujuan SDGs 2030.
“Indonesian CSR Awards (ICA) & Indonesian SDGs Awards (ISDA) telah mendapat perhatian baik dari pemerintah melalui dukungan Kantor Wakil Presiden Republik Indonesia, serta Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS), Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dan Badan Standarisasi Nasional (BSN). Hal ini sejalan dengan tujuan Pembangunan yang berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) yang telah menjadi komitmen stakeholders global," jelas Thendri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News