kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Rayakan HUT ke-7, NAM Air luncurkan program diskon Rp 70 ribu


Senin, 07 Desember 2020 / 22:55 WIB
Rayakan HUT ke-7, NAM Air luncurkan program diskon Rp 70 ribu


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. NAM Air berikan promo penerbangan sebesar Rp 70.000. Program tersebut sekaligus perayaan hari jadi ke-7.

Tepat pada tanggal 11 Desember 2020, maskapai penerbangan nasional NAM Air akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-7. Pada usia yang ke-7 ini pula, NAM Air meluncurkan program diskon sebesar Rp70 ribu untuk sebagian besar rute penerbangannya.

Direktur Utama NAM Air Daniel Adhitya menjelaskan bahwa program ini diluncurkan guna dapat memberikan apresiasi kepada customer setia NAM Air dan akan berlaku mulai tanggal 11 Desember 2020.

Baca Juga: AP I pastikan penerapan protokol kesehatan di bandara kelolaannya pada libur Nataru

“Program diskon Rp 70 ribu ini kami berlakukan untuk seluruh customer NAM Air sebagai bentuk apresiasi atas kesetiaannya menggunakan maskapai NAM Air. Penawaran istimewa ini kami luncurkan bertepatan dengan HUT NAM Air di tanggal 11 Desember 2020 mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB,” jelasnya dalam keterangan pers yang diterima kontan.co.id, Senin (7/12).

Sebagian besar rute penerbangan NAM Air dan Sriwijaya Air siap dibeli dengan potongan harga sebesar Rp 70 ribu dari pax paid serta berlaku untuk setiap kelipatan pembelian. Namun, pihaknya menegaskan bahwa penawaran ini tidak berlaku untuk pembelian secara grup maupun penerbangan charter.

Selanjutnya: Trafik penerbangan di 15 bandara Angkasa Pura I naik 29% pada November 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×