kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Shopee Indonesia luncurkan gerakan #UntukPerempuan


Jumat, 12 April 2019 / 20:49 WIB
Shopee Indonesia luncurkan gerakan #UntukPerempuan


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Yudho Winarto

Sementara itu, Muhammad Ihsan, Asisten Deputi Kesetaraan Gender Bidang Ekonomi, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), mengatakan jika perempuan Indonesia harus bisa melihat lapangan ekonomi digital yang masih terus akan berkembang ini sebagai peluang, dan mereka harus ikut serta di dalamnya sebagai aktor yang aktif.

"Saat ini masih ada beberapa kendala yang harus dihadapi, seperti literasi digital yang masih harus ditingkatkan serta akses kepada modal. Oleh karena itu, support system untuk mendukung perempuan agar bisa mandiri di era digital ini sangatlah penting, baik melalui kebijakan yang diinisiasi oleh pemerintah, dan berkolaborasi dengan berbagai komponen masyarakat dan dunia usaha," tuturnya dalam acara, Jumat (12/4).

Shopee merupakan perusahaan e-commerce terbesar di Asia Tenggara dan Taiwan. Platform ini memiliki beragam pilihan kategori produk, mulai dari elektronik, perlengkapan rumah, perawatan & kesehatan, bayi & anak, fashion, serta perlengkapan olahraga.

Shopee merupakan bagian dari Sea Company dan pertama kali dikenalkan di Singapura pada 2015. Sea Company sendiri telah meluaskan jangkauannya ke Malaysia, Thailand, Taiwan, Indonesia, Vietnam, dan Filipina.

Sea merupakan pelaku industri hiburan digital, e-commerce, dan keuangan digital Asia Tenggara dan sudah terdaftar di The New York Stock Exchange (NYSE) dengan kode emiten SE.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×