Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah mendapat dukungan moral dari Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi), Sirkuit Internasional Sentul akan berbenah untuk MotoGP. Direktur Sirkuit Internasional Sentul Ananda Mikola, mengatakan, sudah ada investor yang mau menyokong pendanaan.
“Investor sudah ada, yang penting dari swasta,” kata Ananda kepada KOMPAS.com via telepon, Selasa (6/3).
Ananda tidak mau membuka informasi siapa investor itu, namun dia mengatakan berasal kalangan properti. Investor itu akan menggelontorkan dana buat renovasi Sirkuit Internasional Sentul yang membutuhkan sekitar Rp 250 miliar – Rp 300 miliar sampai sesuai standar MotoGP.
Kunjungan Jokowi dianggap bisa meyakinkan investor. Renovasi maklum dilakukan karena Sirkuit Internasional Sentul sudah berusia 25 tahun.
“Tadi pak Jokowi sempat tanya, ini bagaimana izin bikin MotoGP? Saya bilang Dorna ingin sekali balapan di Indonesia karena pasar terbesar sepeda motor di dunia. Dorna sangat ingin Indonesia jadi tuan rumah, kita tidak pakai penawaran, tapi ditunjuk langsung,” kata Ananda.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sirkuit Sentul Sudah Punya Investor Buat MotoGP 2020", https://otomotif.kompas.com/read/2018/03/07/084200215/sirkuit-sentul-sudah-punya-investor-buat-motogp-2020.
Penulis : Febri Ardani Saragih
Editor : Agung Kurniawan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News