kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Tauzia bangun Yello hotel di Cilacap


Senin, 03 September 2018 / 18:53 WIB
Tauzia bangun Yello hotel di Cilacap
ILUSTRASI. Netzone dan Gaming Station YELLO Hotel Jemursari


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tauzia Hotels dan PT Kilat Megah Jaya mengumumkan pembangunan dari Yello Hotel pertama di Cilacap, Jawa Tengah. Akan beroperasi di tahun 2021 nanti, Yello Hotel Cilacap merupakan hotel ke-14 yang sedang dibangun di Indonesia, setelah penandatanganan dari proyek pembangunan Yello Hotel Palangkaraya di awal tahun ini.

Yello Hotel Cilacap akan menargetkan pelaku bisnis, mengingat lokasinya yang merupakan pusat industri di Jawa Tengah serta akses yang mudah ke beberapa area wisata lokal seperti Benteng Pandem, Nusa Kambangan Beach, Pantai Widarapayung dan lain lain.

Wenny Yanuandita, Business Development Manager Tauzia Hotels mengatakan, Cilacap adalah pusat ekonomi terbesar di selatan Pulau Jawa. "Jadi, kota yang berkembang secara industri dan semakin meningkatkan infrastruktur yang tentunya akan memberikan efek positif ke Yello Hotel Cilacap," ujarnya dalam keterangan pers yang diterima Kontan.co.id, Senin (3/9).

Diharapkan, pembukaan hotel tersebut dapat memperkuat brand Yello Hotels di Pulau Jawa lainnya. "Pembukaan hotel yang mulai dibangun berjumlah 150 kamar akan semakin memperkuat jejak merek Yello Hotels di kota penting lainnya di Pulau Jawa.

Ia bilang, hotel ini memiliki lokasi strategis yang terjangkau dari berbagai tempat penting di Cilacap. Hal ini menambah kelebihan hotel ini yang berada tepat di pusat kota antara Jalan Mayjend Sutoyo dan Jalan Achmad Yani.

Selain itu dapat ditempuh juga dengan berjalan kaki yang butuh waktu selama lima menit dari stasiun kereta. Keberadaan Hotel Yello diharapkan juga akan menjadi nilai tambah bagi kota karena jaraknya yang dekat dari pusat bisnis dan wisata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×