Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi
JAKARTA. PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI) terus berekspansi dengan menambah jumlah armada taksinya. Tahun ini, pengelola taksi Ekspress ini akan menambah sekitar 2.000 armada taksi baru.
Sekretaris Perusahaan PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI), Merry Anggraini, mengatakan, saat ini perusahaan telah memiliki sekitar 8.500 unit taksi reguler (taksi Ekspress). "Sampai akhir tahun ini armada taksi Ekspress akan lebih dari 10.000 unit," jelas dia ke KONTAN, kemarin.
Namun, Merry menuturkan perseroan belum ada rencana untuk menambah armada taksi kelas premiumnya yaitu Tiara Ekspress. Saat ini, kata dia perseroan memiliki 103 unit armada Tiara Ekspress.
Terkait dengan kenaikan harga BBM bersubsidi, Merry bilang perseroan ini masih membahas usulan kenaikan tarif taksi bersama dengan Organisasi angkutan darat. Hingga saat ini Organda belum menetapkan berapa besar usulan kenaikan harga angkutan ke pemerintah.
"Biasanya kenaikan harga angkutan baru dilakukan 1-3 bulan setelah pengumuman kenaikan harga BBM," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News