kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tencent masih melirik investasi pada start up potensial Indonesia


Selasa, 17 April 2018 / 13:34 WIB
Tencent masih melirik investasi pada start up potensial Indonesia
ILUSTRASI. TENCENT WeChat


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tencent Holdings Ltd siap kembali menyuntikkan dananya bagi start up Indonesia. 

Senior Director of Business Development, International Business Group Tencent Benny Ho mengatakan sejak lima tahun yang lalu Tencent sudah masuk ke Indonesia melalui aplikasi Wechat. 

Kemudian meluncurkan Joox dan terakhir melalui GoJek. Benny mengaku pihaknya akan terus mengembangkan produk dan tim yang sudah ada di Indonesia ke depannya.

"Kami secara terbuka melihat keadaan pasar untuk kami dukung. Investasi ini bisa melalui peluncuran produk baru ataupun melalui perusahaan yang memiliki potensi," jelas Benny kepada Kontan.co.id Selasa (17/4).

Meskipun tidak merinci besaran dan sektor yang hendak dibidik, yang pasti Tencent siap membantu pertumbuhan suatu bisnis yang menarik bagi perusahaan asal China ini.

Benny mencontohkan, Tencent tidak memiliki operasi bisnis di sektor e-commerce, namun pihaknya melakukan investasi di di Jd.com Inc baik secara finansial maupun teknologi platform.

"Kami melihat Indonesia dengan cara yang sama. Bila area yang kami jalani, maka lewat peluncuran produk, sedangkan yang belum digarap maka lewat investasi. Jadi semua area lokal produk yang memiliki potensi dan menarik siap kami bantu," tutup Benny.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×