kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Xenia terbaru pakai nama 'Great New'


Senin, 27 Juli 2015 / 08:46 WIB
Xenia terbaru pakai nama 'Great New'


Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA.  Bila Avanza memakai nama Grand New, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) juga tak ketinggalan menggunakan embel-embel nama "besar" pada Xenia major change, yang disiapkan meluncur 12 Agustus mendatang.

Xenia terbaru tersebut bakal memakai nama "Great New". Kepastian nama depan Xenia ini terpampang jelas pada video pengetahuan produk untuk tenaga penjual Daihatsu yang bocor di situs video berbagi, Youtube.

"Sempat ada muncul beberapa nama saat pengambilan keputusan nama apa yang dipakai. Great jadi salah satu nama yang muncul," jelas sumber Daihatsu saat dihubungi KompasOtomotif, Senin (27/7).

Xenia terbaru ini rencananya akan meluncur berbarengan dengan Avanza bulan depan. Ragam ubahan dijelaskan dengan detail. Pada video tersebut tertulis, Lebih Stylish baik di eksterior maupun di interior.

Lalu Lebih Tangguh dan Irit, dengan mesin teknologi baru berbahan alumunium. Ketiga tertulis Lebih Aman dan Nyaman, dengan perubahan pada sistem penggerak, struktur bodi dan suspensi juga berubah. (Azwar Ferdian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×