kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.924   6,00   0,04%
  • IDX 7.166   24,84   0,35%
  • KOMPAS100 1.100   4,99   0,46%
  • LQ45 871   5,06   0,58%
  • ISSI 220   0,50   0,23%
  • IDX30 445   2,52   0,57%
  • IDXHIDIV20 536   1,40   0,26%
  • IDX80 127   0,74   0,59%
  • IDXV30 134   0,37   0,27%
  • IDXQ30 148   0,34   0,23%

Anggarkan Capex US$ 14 Juta, Trans Power Marine (TPMA) Beli Tiga Kapal Anyar


Minggu, 18 September 2022 / 15:07 WIB
Anggarkan Capex US$ 14 Juta, Trans Power Marine (TPMA) Beli Tiga Kapal Anyar
ILUSTRASI. Kapal floating crane, kapal tunda dan tongkang pengangkut batubara milik PT Trans Power Marine (TPMA)


Reporter: Nurtiandriyani Simamora | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten pelayaran PT Trans Power Marine Tbk (TPMA) bakal menambah tiga kapal baru. Perusahaan ini pun sudah melakukan pemesanan untuk pembelian tiga set armada kapal yang diperkirakan kelar di tahun depan.

Asal tahu saja, pembelian kapal baru ini dilakukan untuk memenuhi permintaan pengangkutan yang meningkat. Pasalnya, ketersediaan armada kapal yang dimiliki TPMA saat ini, tidak mampu memenuhi seluruh permintaan pasar yang ada.

Dana untuk pembelian kapal anyar ini berasal dari belanja modal atawa capital expenditure (capex) tahun ini. Dimana, sekitar 70% dari anggaran capex tahun ini, digunakan untuk pembelian kapal baru tersebut.

Asal tahu saja, perusahaan pelayaran yang mengangkut komoditas batubara ini telah menganggarkan capex sebesar US$ 14 juta untuk tahun 2022. Artinya, pembelian tiga set kapal tersebut memakan dana sekitar US$ 9,8 juta.

Baca Juga: Trans Power Marine (TPMA) Catat Kenaikan Permintaan Pengangkutan Batubara

"TPMA sedang memesan 3 set kapal dan akan selesai tahun depan, dan anggarannya berasal dari dana capex tahun ini yang sebesar US$ 14 juta," kata Direktur dan Sekretaris Perusahaan TPMA Rudi Sutiono kepada KONTAN, Minggu (18/9).

Lebih lanjut, selain untuk pembelian kapal tunda, tongkang dan docking, dana capex tahun ini juga digunakan untuk pemeliharaan armada kapal.

Asal tahu saja, hingga saat ini TPMA memiliki 35 set kapal yang seluruhnya beroperasi.

 

Dengan seluruh kapal yang beroperasi, TPMA optimistis kinerja di tahun ini bisa moncer. Rudi pun yakin, target pendapatan yang meningkat antara 20%-25% dari realisasi pendapatan tahun lalu bisa tercapai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×