Reporter: Margareta Engge Kharismawati | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Salah satu pengembang properti di Indonesia, AKR Land Development akan membangun Gallery West di kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat. Untuk membangun kawasan terpadu tersebut, anak usaha AKR Group ini menggandeng Tatamulia, salah satu kontraktor nasional.
Integrated complex Gallery West merupakan kawasan bisnis dan hunian terpadu yang berdiri di atas tanah seluas 2 hektare. Luas proyeknya sendiri adalah sekitar 150.000 meter persegi.
"Kami membangun integrated complex Gallery West sebagai salah satu realisasi cita-cita besar kami untuk menciptakan ikon baru di wilayah Jakarta Barat, khususnya di kawasan Kebon Jeruk–Kedoya," kata Widijanto, Managing Director AKR Land Development dalam press release yang diterima KONTAN di Jakarta, Selasa (7/5).
Kawasan Gallery West memiliki akses masuk yang strategis karena langsung dari akses pintu tol Kebon Jeruk. Dengan nilai investasi sekitar Rp 3,5 triliun, AKR Land akan membangun fasilitas perkantoran strata title Gallery West Office 22 lantai dengan total luas bangunan 31.000 meter persegi. Selain itu, akan dibangun juga fasilitas hunian "Gallery West Residence" 31 lantai dengan total luas bangunan 29.000 meter persegi.
Nantinya, di dalam hunian berupa apartemen dan "townhomes" tersebut juga akan terdapat hotel bertaraf internasional, galeri mobil-mobil mewah, dan juga fasilitas pendukung berupa ballroom multifungsi, barbeque deck & lounge, kolam renang, areal retail, sky garden, dan sebagainya.
Harga awal yang dibanderol untuk apartemen Gallery West Residences ini adalah sekitar Rp 19 juta per meter persegi. Sementara untuk kantornya sendiri dipatok dengan harga awal Rp 23 juta per meter persegi. Gallery West memang dirancang untuk memfasilitasi pasar komunitas eksklusif usia menengah baik untuk individu maupun keluarga, di mana tema yang diusung adalah avant-garde, modern dan contemporary.
"Di Gallery West terdapat kehidupan terpadu, harmonis dan sinergis antara lifestyle, leisure, dan komersial yang tetap menguntungkan," tandasnya.
Informasi saja, AKR Land Development, telah memiliki berbagai projek seperti Wisma AKR di Jakarta, Nusa Dua Golf Resort di Bali, Novotel Manado Golf Resort & Convention Center di Grand Kawanua International City Manado, Sulawesi Utara. Tidak lama lagi, AKR Land akan meluncurkan projek-projek lainnya seperti di Ubud (Bali), Surabaya, dan Bandung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News