kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bangun pabrik baru, Cottonindo Arietas lebih serius garap segmen kapas kesehatan


Jumat, 20 September 2019 / 19:46 WIB
Bangun pabrik baru, Cottonindo Arietas lebih serius garap segmen kapas kesehatan
ILUSTRASI. Pabrik PT Cottonindo Ariesta Tbk (KPAS)


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Cottonindo Arietas Tbk tengah mengupayakan penyelesaian pabrik baru yang berlokasi di Purwadadi, Kalijati, Subang. Melalui pabrik baru tersebut, PT Cottonindo Arietas Tbk berencana meningkatkan penjualan kapas kesehatan yang diproduksi.

“Sebetulnya kita sudah lebih dari enam tahun di segmen pasar ini (kapas kesehatan), tapi belum terfokus dengan baik. Sekarang kita mau mulai lebih serius,” ujar Sekretaris Perusahaan PT Cottonindo Arietas Tbk, Johan Kurniawan kepada Kontan.co.id (20/09).

Baca Juga: Cottonindo Arietas (KPAS) tingkatkan ekspor dan sasar segmen premium

Menurut keterangan Johan, kontribusi penjualan produk kapas kesehatan dalam total penjualan PT Cottonindo Arietas Tbk masih terbilang kecil, yakni di bawah 5%. Sementara itu, penjualan kapas kecantikan masih jauh lebih dominan dengan kontribusi hingga sekitar 98%.

Sejalan dengan tujuan tersebut, pabrik baru ini akan digunakan untuk memproduksi kapas kesehatan dan pengembangan produk-produk baru. Dengan demikian, kehadiran pabrik baru tersebut diharapkan bisa menambah penjualan produk kapas Cottonindo Arietas pada segmen kesehatan. Pada nantinya, Cottonindo Arietas akan menyasar rumah sakit dan apotek dalam menjual segmen produk kapas tersebut.

Selain itu, pabrik baru ini juga diharapkan akan meningkatkan kapasitas produksi Cottonindo Arietas sebesar 15%-20% apabila sudah beroperasi pada nantinya.

Berdasarkan penuturan Johan, tingkat utilisasi pabrik Cottonindo Arietas memang sudah melebihi 90% dari total kapasitas terpasang. Mengacu kepada publikasi daring Kontan pada 14 November 2018, kapasitas terpasang Cottonindo Arietas adalah sebesar 115 ton per bulan.

Johan menjelaskan bahwa saat ini penyelesaian pabrik tersebut sudah mencapai 60%. Sejauh ini, Cottonindo Arietas sudah memiliki lahan lahan seluas 5 ha di Purwadadi, Kalijati, Subang serta satu gedung yang siap digunakan untuk melakukan kegiatan produksi.

Baca Juga: Cottonindo Arietas (KPAS) pasang target konservatif di tahun ini

Harapannya, pabrik ini akan sudah bisa beroperasi pada semester II tahun 2020 mendatang apabila instalasi mesin serta sarana-sarana penunjang seperti pondasi dan perpipaan telah rampung.

Sebenarnya, target tersebut terbilang cukup molor. Mengacu kepada prospektus yang dikeluarkan oleh Cottonindo Arietas pada tahun sebelumnya, pabrik baru tersebut ditargetkan sudah bisa beroperasi tahun ini. Namun demikian, proses pengkajian dan pemilihan mesin yang yang dilakukan secara hati-hati menyebabkan penyiapan mesin menjadi sedikit terhambat.

“Untuk sekarang kami sedang melakukan kajian yang matang (untuk pemilihan mesin), karena sekali kita investasi mesin, teknologinya akan kita pakai hingga lebih dari 10 tahun,” terang Johan kepada Kontan.co.id (20/09).

Catatan saja, biaya yang dikeluarkan untuk menyelesaikan pabrik baru Cottonindo Arietas memanfaatkan dana segar yang diperoleh dari penawaran saham perdana ¬(initial public offering/IPO) pada tahun sebelumnya.

Pada Oktober 2018, PT Cottonindo Arietas Tbk memang telah mendapat dana segar dari hasil penawaran saham perdana (initial public offering/IPO). Sebagaimana yang telah dimuat dalam publikasi daring Kontan pada 6 Maret 2019, dana segar yang berhasil diraup adalah sebesar Rp 45,02 miliar.

Dalam dana sebesar Rp 45,02 miliar tersebut, sebanyak Rp 30 miliar di antarnya memang dialokasikan untuk membiayai pembangunan pabrik baru Cottonindo Arietas di Subang. Selebihnya, biaya-biaya yang belum terpenuhi oleh dana tersebut akan ditutup oleh kas internal perusahaan.

Baca Juga: Kompetisi ketat, pendapatan KPAS tercatat mengalami penurunan

Sebagai informasi, PT Cottonindo Arietas Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri kapas. Perusahaan ini memproduksi produk-produk berbahan dasar kapas murni baik di sektor hulu maupun hilir.

Pada sektor hulu, emiten yang memiliki kode saham KPAS ini memproduksi bleach cotton, spunlace, dan kapas berbentuk tali yang dijadikan sebagai bahan pembuatan cotton ball dan cotton roll. Sementara itu pada sektor hilir, KPAS memproduksi kapas wajah, dental cotton, cotton roll, cotton ball, dan cotton bud.

Catatan saja, produsen kapas ini membukukan penjualan bersih sebesar Rp 34,55 miliar pada semester I 2019. Angka penjualan ini mengalami penurunan sebesar 5,62% bila dibandingkan dengan penjualan bersih pada semester I 2018 yang mencapai Rp Rp 36,61%.

Baca Juga: Sasar anak muda, KPAS pasang target konservatif sampai akhir tahun

Di sisi lain, KPAS juga mencatatkan penurunan sebesar 40,46% secara tahunan (year-on-year/yoy) pada laba tahun berjalan. Pada semester I 2018, laba periode berjalan KPAS tercatat sebesar Rp 562,80 juta. Sementara itu, laba periode berjalan yang berhasil dibukukan KPAS pada semester I 2019 hanya mencapai Rp 335,09 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×