kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Bayu Buana gelar travel fair 2017


Selasa, 26 September 2017 / 13:34 WIB
Bayu Buana gelar travel fair 2017


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - PT Bayu Buana Tbk kembali hadirkan Bayu Buana Holiday Travel Fair 2017. Besarnya minat masyarakat Indonesia untuk berlibur ke luar negeri dan semakin mudahnya pengurusan dokumen keberangkatan ditangkap oleh Bayu Buana lewat pameran ini.

Agustinus Pake Seko, Presiden Direktur PT Bayu Buana Tbk mengatakan, berbagai inovasi Bayu Buana lakukan untuk meraih pertumbuhan dan peningkatan keuntungan yang lebih tinggi. Salah satunya adalah dengan memberikan pengalaman pelanggan yang tak terlupakan.

Memasuki masa libur akhir tahun dan menangkap geliat tinggi minat melancong ke luar negeri, Bayu Buana menggelar pameran dengan tema "Stop Dreaming, Let's Explore the World di Mal Puri Indah, Jakarta pada 29 September - 1 Oktober 2017.

"Tentu yang menjadi pembeda untuk Bayu Buana Holiday Travel Fair kali ini yang kami promosikan adalah paket-paket musim dingin. Bahkan yang menarik adalah promosi tiket penerbang Business Class ke Eropa seharga Rp 18 Jutaan," jelas Yu it Widjaya, General Manager, Holidays, PT Bayu Buana Tbk, pada Selasa (26/9).

Bagi pelanggan setia Bayu Buana yang rutin mengikuti program-program promosi, akan mendapatkan potongan harga hingga 45%. Bayu Buana Holiday Travel Fair 2017 menargetkan pembelanjaan terbesar datang dari kalangan keluarga dan mereka yang mencari paket liburan ke akhir tahun. "Tujuan yang kami tawarkan juga sangat beragam mulai dari Eropa, Amerika Serikat, Jepang, China, sampai Turki," papar Yunita.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×