Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Supaya tetap bertahan dan bertumbuh, operator telekomunikasi perlu melakukan transformasi yang bertumpu pada tiga aspek, yakni merumuskan kembali visi dan kepemimpinan, inovasi dan adopsi teknologi baru, serta transformasi organisasi dan budaya digital.
Baca Juga: Pengendalian ponsel BM lewat IMEI diujicoba pada Februari
Sementara itu, pengamat telekomunikasi Nonot Harsono mengatakan, transformasi digital bagi operator telekomunikasi lebih dari sekadar menjalankan bisnis dengan teknologi digital. Sebab, dibutuhkan adaptasi proses, sistem, dan budaya organisasi.
Operator telekomunikasi perlu melakukan transformasi bisnis inti agar menjadi trusted-partner dalam ekosistem digital.
Baca Juga: Kominfo akan memperketat pengawasan prosedur ganti SIM card
“Transformasi operator telekomunikasi harus dimulai dengan perubahan mindset, transformasi dari layanan konvensional menjadi solusi digital, serta efisiensi organisasi yang berfokus menjawab kebutuhan pelanggan secara spesifik dan bertindak secara lebih cepat,” kata dia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Layanan SMS dan Telepon Diperkirakan Akan Punah pada 2022"
Penulis : Wayan A. Mahardhika
Editor : Yoga Sukmana
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News