kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Catur Sentosa Adiprana (CSAP) akan bangun lima gerai baru tahun ini


Rabu, 23 Januari 2019 / 17:22 WIB
Catur Sentosa Adiprana (CSAP) akan bangun lima gerai baru tahun ini


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) akan membangun lima gerai baru pada tahun ini. Rencana tahun ini lebih besar ketimbang realisasi pada tahun lalu yang hanya membuka tiga gerai baru saja.

Idrus H Widjajakusuma, Sekretaris Perusahaan CSAP menyampaikan bahwa perusahaan memiliki target jangka menengah untuk memiliki 50 gerai pada tahun 2021. Oleh karena itu, pihaknya akan terus agresif menambah gerai baru baik Mitra 10 maupun Atria setiap tahunnya.

“Pengembangan bisnis CSAP tidak ada perubahan, kami akan tetap agresif membuka gerai Mitra 10 itu lima gerai di Surabaya, Makassar, Solo, Cirebon dan Yogyakarta,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Rabu (23/1).

Tak hanya Mitra 10, perusahaan juga akan membuka satu gerai Atria berkonsep shop in shop di Surabaya. Harapannya dengan melakukan penambahan gerai, kinerja perusahaan akan meningkat lebih dari tahun lalu yang tumbuh sekitar 23%.

“Atria kami akan pertimbangkan buka di Surabaya, jadi konsepnya shop in shop di dalam Mitra 10. Jadi akan buka bersama-sama dengan Mitra 10, sedangkan untuk standalone Atria belum akan tambah,” lanjutnya.

Dirinya mengatakan penambahan gerai baru memberikan kontribusi yang cukup besar, apalagi di tengah perlambatan sektor properti nyatanya pasar renovasi rumah tak terganggu. Tahun lalu saja, same-store sales growth (SSG) perusahan bertumbuh 15% dibandingkan target yang hanya mengincar 10-11%.

Yang jelas, Idrus menyampaikan bahwa setiap tahun perusahaan akan melakukan ekspansi penambahan gerai baru guna memenuhi target tahun 2021. Selain itu, perusahaan juga akan melengkapi layanan dengan Mitra10.com dan Atria.co.id yang merupakan e-commerce miliknya.

“Pada dasarnya, pembukaan gerai untuk Mitra 10 itu pendanaannya sudah secure. Memang budget angkanya baru kami rilis Februari pertengahan, ya kami sudah siapkan rencana untuk tahun 2020, yang jelas kami akan punya 50 gerai di tahun 2021,” tutupnya.​

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×