kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Citilink tambah 2 pesawat cadangan untuk Lebaran


Senin, 23 Mei 2016 / 12:02 WIB
Citilink tambah 2 pesawat cadangan untuk Lebaran


Reporter: RR Putri Werdiningsih | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Maskapai berbiaya hemat Citilink Indonesia tengah menyiapkan 2 pesawat jenis Boeing 737-500 untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang saat libur Lebaran mendatang. 

Anak usaha PT Garuda Indonesia ini mengeluarkan 2 dari 5 pesawat cadangan yang dimilikinya. Selain itu, Citilink juga menambah frekuensi penerbangan 5% lebih tinggi dari biasanya yaitu dari 234 penerbangan sehari menjadi 245 penerbangan sehari.

“Citilink Indonesia akan mengajukan ijin extra fight minimal 136 penerbangan tambahan dan 34.000 kursi ekstra dalam rangka libur Lebaran 2016,” ujar Albert Burhan, Direktur Utama PT Citilink Indonesia dalam keterangan tertulisnya, Senin (23/5).

Penerbangan tambahan itu rencananya akan dilakukan atas rute yang padat di Indonesia seperti Yogyakarta, Medan, Padang, dan Denpasar. Penerbangan tambahan ini mulai berlaku sejak 2 Juli 2016 sampai 14 Juli 2016.

Adapun rinciannya untuk rute Jakarta–Padang yang biasanya terbang 4 kali sehari akan bertambah menjadi 6 kali penerbangan dalam sehari dan rute Jakarta–Denpasar dari enam penerbangan sehari 6 kali akan bertambah menjadi 8 kali penerbangan dalam sehari.

Lalu, untuk rute Jakarta-Medan yang biasanya terbang 6 kali sehari bertambah menjadi 7 kali penerbangan sehari. Terakhir, untuk rute Jakarta-Yogyakarta yang biasanya terbang 5 kali sehari akan menjadi 7 kali penerbangan sehari.

“Kami mengimbau agar penumpang selama Lebaran sebaiknya membeli tiket pulang pergi guna memastikan agar tidak kehabisan tiket”, imbuh Albert.

Saat ini Citilink Indonesia tercatat mengoperasikan sebanyak 42 pesawat. 

Armada yang dioperasikan tersebut terdiri dari 37 pesawat Airbus A320 dan 5 pesawat Boeing 737-500. Selama periode lebaran 2015 perseroan berhasil mengangkut 17,45 juta penumpang atau berkurang dari tahun 2014 sebanyak 17,73 juta penumpang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×