kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Donggi-Matindok Field mencapai produksi 112,30% hingga pertengahan September


Kamis, 20 September 2018 / 21:32 WIB
Donggi-Matindok Field mencapai produksi 112,30% hingga pertengahan September
ILUSTRASI. Pekerja PT Pertamina EP Mengawasi Fasilitas Bioreactor Tank


Reporter: Febrina Ratna Iskana | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina EP sebagai anak perusahaan PT Pertamina (Persero) dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama di bawah SKK Migas, memiliki komitmen tinggi dalam pencapaian produksi untuk menunjang ketahanan energi nasional. 

Melalui PT Pertamina EP Asset 4 Donggi-Matindok Field membuktikan kinerjanya melalui pencapaian produksi gas sebesar 112,30 % per tanggal 17 September 2018.

Pada tahun 2018, penjualan Gas Donggi Matindok Field meningkat sebesar 32,6% dibandingkan tahun sebelumnya. Apabila di penghujung tahun 2017, penjualan Gas Donggi-Matindok Field berada di 25.640,53 MMSCFD, maka Per tanggal 17 September 2018 penjualan Gas Donggi Matindok Field sudah mencapai angka 22.349,86 MMSCFD.

Pada sisi produksi kondensat juga mengalami peningkatan sebesar 84,7% dari tahun sebelumnya. Di penghujung tahun 2017, produksi kondensat Donggi-Matindok Field sebesar 219.637,37 barrel, sedangkan sampai dengan 17 September 2018 produksi kondensat Donggi-Matindok Field sudah mencapai 232.181,11 barrel.

Hal tersebut dijelaskan langsung oleh Donggi Matindok Field Manager Andry dalam pembukaan kegiatan asesmen HSSE Terintegrasi di lingkungan Asset 4 Donggi Matindok Field, yang berpusat di CPP Donggi Kecamatan Toili Barat, Kecamatan Bangga1i, Provinsi Sulawesi Tengah.

Aspek HSSE merupakan faktor fundamental dalam kegiatan operasional PT Pertamina EP (PEP). PEP pun terus berupaya memastikan setiap kegiatannya berjalan sesuai dengan regulasi yang ada baik itu yang berasal dari internal maupun eksternal. Adapun kegiatan asesmen ini adalah yang pertama kali untuk Donggi matindok Field semenjak berdiri pada pertengahan tahun 2016.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×