Reporter: Ragil Nugroho | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Maskapai Garuda Indonesia berencana untuk menaikan target pembelian pesawatnya dari semula 154 pesawat, menjadi 194 pesawat sampai 2015 mendatang.
Elisa Lumbantoruan, Direktur Keuangan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) mengungkapkan, untuk menaikan target pembelian itu, perusahaan akan meminta persetujuan dari pemegang saham.
"Kami akan menggelar RUPSLB (Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa) besok (3/2). Tetapi, sebelumnya kami sudah dapatkan persetujuan dari komisaris kemarin (1/2)," terang Elisa, Kamis (2/2).
Elisa bilang, lewat RUPSLB tersebut mereka juga akan meminta persetujuan untuk memakai dana sisa Initial Public Offering (IPO) senilai Rp 1,8 triliun untuk dana pembelian pesawat. Menurut Elisa, penambahan pesawat dilakukan atas dasar pertimbangan ekonomis.
Sebab, lebih menguntungkan membeli pesawat dalam jumlah banyak dari pada membeli pesawat dalam jumlah membeli sedikit. “Lebih baik daripada menyisakan uang IPO dalam bentuk deposito di bank," tuturnya.
Pesawat yang akan dibeli Garuda Indonesia itu antara lain 24 unit Airbus 330, sembilan unit Boeing 777, 83 unit B737-800 NG, 25 unit sub-100, 50 unit A320 untuk Citilink dan 3 unit pesawat kargo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News