Reporter: Merlinda Riska | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. PT GMF AeroAsia dan Vas Aero Malaysia Sdn Bhd menjalin kerjasama untuk meningkatkan layanan perawatan komponen pesawat. Kerjasama ini diarahkan untuk menggarap pasar perawatan komponen pesawat sipil dan militer.
Direktur Utama GMF AeroAsia Richard Budihadianto mengatakan, kerjasama ini tidak terbatas pada perawatan komponen pesawat, namun juga melakukan aktivitas marketing bersama untuk memasarkan kapabilitas perawatan komponen pesawat.
"GMF dan Vas Aero akan memanfaatkan Component Repair Shop GMF untuk membidik pasar Malaysia, Thailand, dan Brunei. Salah satu tipe pesawat yang menjadi target adalah CN235 dan C130 yang dioperasikan di Malaysia dan Thailand," katanya, Kamis (6/11).
Pesawat tipe ini banyak dioperasikan di Malaysia dan Thailand untuk penerbangan sipil maupun militer. Layanan yang ditawarkan meliputi antara lain perawatan minor dan major, modifikasi hingga overhaul komponen dan sistemnya, testing dan jasa laboratorium kalibrasi, layanan engineering, serta technical training.
Kerjasama dengan Vas Aero Malaysia ini cukup strategis untuk pengembangan bisnis GMF ke depan karena perusahaan yang berbasis di Selangor ini berpengalaman menangani CN235 dan C130.
Sebagai perusahaan yang bergerak dibidang perawatan dan perbaikan komponen elektrikal dan instrument pesawat, Vas Aero memiliki keunggulan layanan di bidang perawatan komponen CN235 dan C130.
"Strategi kemitraan ini sangat penting untuk memperkuat posisi GMF di pasar Asia Tenggara,” katanya.
Kerjasama ini juga strategis untuk menghadapi ASEAN Single Aviation Market mulai tahun 2015 dan mempercepat realisasi visi GMF menjadi World Class MRO of Customer Choice tahun 2015. “Strategi ini sejalan dengan ekspansi bisnis yang sedang dilakukan GMF untuk menggarap pasar perawatan pesawat yang tumbuh signifikan", ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News