Sumber: Kompas.com | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Marga (Persero) Tbk, mencatat 903.169 kendaraan telah kembali masuk ke wilayah Jabotabek pada H+1 sampai H+4 Lebaran, atau dalam periode 24-27 April 2023.
Jumlah tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yakni Cikupa, Ciawi, Kalihurip Utama, dan Cikampek Utama, yang diklaim naik 74,5 persen dibandingkan kondisi lalu lintas normal, yakni 517.474 kendaraan.
Bila dibanding dari prediksi volume lalu lintas Lebaran tahun ini pada periode yang sama, jumlahnya lebih rendah 4,3 persen.
Baca Juga: H+4 Lebaran 2023, Jasa Marga Catat 903 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek
"Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari tiga arah yaitu dengan mayoritas sebanyak 536.474 kendaraan atau 59,4 persen dari arah Timur, baik Trans-Jawa dan Bandung, 201.999 kendaraan dari arah Barat atau Merak, dan 164.696 kendaraan dari arah Selatan atau Puncak," kata Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana, dalam keterangannya, Jumat (28/4/2023).
Lebih detail, dominasi kendaraan yang kembali ke Jabotabek berasal dari Trans-Jawa via Jalan Tol Jakarta-Cikampek sebanyak 328.213 kendaraan, naik 204 persen dari kondisi normal.
Dari arah Bandung yang melintasi GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, mengalami peningkatan 85,5 persen dari normal dengan jumlah 208.261 kendaraan. Secara keseluruhan dari arah Timur mencapai 536.474 kendaraan, naik 143,6 persen.
Sedangkan dari arah Merak yang melintasi GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak, mencapai 201.999 kendaraan atau naik 12,1 persen. Dari arah Puncak via Jalan Tol Jagorawi sebanyak 164.696 kendaraan, meningkat 40,6 persen.
Lisye mengatakan, jumlah kendaraan yang telah datang kembali ke Jabotabek mencapai 56,4 persen dari prediksi arus balik yang mencapai 1,6 juta kendaraan pada periode H+1 sampai H+7 dari empat gerbang tol tersebut.
"Dengan melihat realisasi hingga H+4 yang dibandingkan dengan prediksi arus balik pada periode H+1 sampai H+7 tersebut, masih ada 43,6 persen atau sekitar 699 ribu kendaraan yang belum kembali ke Jabotabek," kata Lisye.
Lebih lanjut Lisye meminta masyarakat yang belum kembali, khususnya dari arah Trans-Jawa untuk memanfaatkan adanya diskon tarif tol yang berlaku sampai 29 April 2023, untuk perjalanan menerus dari Semarang sampai Jakarta. Untuk golongan satu yang semula Rp 372.000 menjadi Rp 297.600.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Update Arus Balik, 699.000 Kendaraan Belum Kembali ke Jabotabek"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News