kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.663.000   -6.000   -0,22%
  • USD/IDR 16.917   7,00   0,04%
  • IDX 9.075   42,82   0,47%
  • KOMPAS100 1.256   8,05   0,64%
  • LQ45 889   7,35   0,83%
  • ISSI 330   0,23   0,07%
  • IDX30 452   3,62   0,81%
  • IDXHIDIV20 533   4,12   0,78%
  • IDX80 140   0,85   0,61%
  • IDXV30 147   0,15   0,10%
  • IDXQ30 145   1,19   0,83%

Jasa Marga Catat 157.436 Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+1 Libur Isra Mikraj


Minggu, 18 Januari 2026 / 19:38 WIB
Jasa Marga Catat 157.436 Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+1 Libur Isra Mikraj
ILUSTRASI. Jasa Marga Catat 157.436 Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+1 Libur Isra Mikraj 2026 (Dok/PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR))


Reporter: Rilanda Virasma | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Marga Tbk mencatat sebanyak 157.436 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada periode H+1 libur Isra Mikraj 2026, yakni Sabtu (17/1/2026) pukul 06.00 WIB hingga Minggu (18/1/2026) pukul 06.00 WIB.

Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyebutkan, angka tersebut merupakan akumulasi arus lalu lintas dari empat Gerbang Tol (GT) utama, yakni GT Cikupa, GT Ciawi, GT Cikampek Utama, dan GT Kalihurip Utama. Volume lalu lintas ini naik 8% dibandingkan kondisi normal sebanyak 145.778 kendaraan.

Rivan mengatakan, arus balik ke Jabotabek pada Minggu (18/1/2026) diperkirakan masih meningkat. Jasa Marga memproyeksikan sekitar 197 ribu kendaraan akan melintasi empat GT utama tersebut.

“Angka tersebut diperkirakan meningkat sekitar 10,00% dibandingkan dengan lalin normal sebanyak 179 ribu kendaraan, seiring dengan masih tingginya mobilitas masyarakat pada akhir masa libur Isra Mikraj 2026,” ujar Rivan dalam keterangan resmi, Minggu (18/1/2026).

Baca Juga: Tangani Banjir di Tol Sedyatmo, Jasa Marga Operasikan 9 Pompa

Berdasarkan data Jasa Marga, mayoritas kendaraan berasal dari arah timur. Sebanyak 67.437 kendaraan atau 42,8% tercatat kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa dan Bandung. Sementara itu, 45.110 kendaraan atau 28,7% datang dari arah selatan (Puncak) dan 44.889 kendaraan atau 28,5% dari arah barat (Merak).

Dari arah timur, lalu lintas kendaraan melalui GT Cikampek Utama tercatat sebanyak 29.576 kendaraan, meningkat 4,86% dari kondisi normal. Adapun dari arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama, jumlah kendaraan mencapai 37.861 kendaraan, naik 17,54% dari lalu lintas normal.

Sementara itu, arus kendaraan dari arah barat melalui GT Cikupa tercatat 44.889 kendaraan, atau turun 1,26% dibandingkan kondisi normal. 

Baca Juga: Jasa Marga Tunda Operasi Tol Japek II Selatan hingga Lebaran 2026

Dari arah selatan, kendaraan yang melintas melalui GT Ciawi mencapai 45.110 kendaraan, meningkat 13,06% dari lalu lintas normal.

Rivan mengimbau pengguna jalan untuk merencanakan perjalanan dengan baik serta mengantisipasi kondisi cuaca. Jasa Marga juga mengingatkan pengguna jalan untuk memantau informasi lalu lintas terkini melalui aplikasi Travoy, memastikan kondisi kendaraan dan pengendara dalam keadaan prima, kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu dan arahan petugas di lapangan.

Baca Juga: Laba Jasa Marga (JSMR) Tumbuh 7,1% pada Semester I-2025, Ini Penopangnya

Selanjutnya: Industri Intellectual Property Tumbuh,Kreator Hadapi Tantangan Kolaborasi & Ekosistem

Menarik Dibaca: 10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×