kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.950   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Kelanjutan Tol Cisumdawu tunggu penetapan lokasi


Rabu, 20 September 2017 / 16:53 WIB
Kelanjutan Tol Cisumdawu tunggu penetapan lokasi


Reporter: Ramadhani Prihatini | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - Bina Marga masih menunggu perubahan trase Jalan Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Cisumdawu) seksi IV-VI. Namun, jalan tol yang menjadi salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) ini dipastikan tak akan molor dari target yang ditentukan pemerintah.

Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Arie Setiadi Moerwanto menyatakan, terjadi revisi dalam penetapan lokasi karena trase yang sedikit berpindah, namun masih akan melalui Cimalaka-Dawuan.

Pihaknya masih menunggu perubahan trase yang dilakukan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) untuk mengeluarkan menerbitkan penetapan lokasi baru.

"September ini kami berharap penlok-nya sudah keluar agar kemudahan penyediaan lahan bisa diproses," kata Arie di Kantor Kemko Maritim, Rabu (20/9).

Dirinya bilang, untuk penyelesaian pembebasan lahan untuk keseluruhan seksi I-VI bisa menghabiskan investasi senilai Rp 4,5 triliun. Meski membutuhkan dana cukup besar, ia tetap optimistis penyelesaian pengadaan lahan untuk jalan tol ini bisa sesuai target.

"Kami berharap Juni 2018 sudah selesai semuanya dan kami yakin asal ada uangnya," kata dia.

Asal tahu saja, pembangunan Tol Cisumdawu (61,1 km) membutuhkan biaya besar yakni mencapai Rp 8,41 triliun yang pengerjaannya dilakukan dengan skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Untuk meningkatkan kelayakan investasi di ruas jalan tol tersebut, Pemerintah memberikan dukungan berupa pembiayaan dan konstruksi pada Seksi 1 Cileunyi-Ranca Kalong (11,45 km) dan Seksi 2 Ranca Kalong – Sumedang (17,05 km). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×