Reporter: Melati Amaya Dori | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Rencana pengangkutan air mineral milik Aqua oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) sulit terealisasi tahun 2013 dan 2014 mendatang. Hal tersebut dikarenakan revitalisasi jalur kereta api Curug-Bogor, jalur yang akan digunakan baru mulai tahap pembangun tahun 2013.
Berdasarkan data Kementerian Perhubungan, KAI memang sudah mengajukan perbaikan jalur Bogor-Curug tahun 2012 ini dengan nilai investasi Rp 15 miliar. Dana tersebut untuk pembangunan 3 emplasemen stasiun di sepanjang jalur.
"Namun, seiring perubahan hasil studi kelayakan, maka tahun 2013 Direktorat Jenderal Perkeretaapian merevisi total investasi perbaikan jalur Bogor-Curug menjadi Rp 30 miliar," ujar Bambang S. Ervan, Kepala Pusat Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan, kepada KONTAN, hari ini (18/9) di Jakarta.
Sekadar informasi saja, pada kuartal I tahun ini, PT KAI dan Aqua berniat melakukan kerjasama bisnis dalam hal mendistribusikan produk Aqua dari Sukabumi-Jakarta. Hanya saja, kerjasama itu terhadang karena belum rampungnya proses revitalisasi jalur kereta api rute Curug-Bogor.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News