kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.929   1,00   0,01%
  • IDX 7.180   38,89   0,54%
  • KOMPAS100 1.103   7,53   0,69%
  • LQ45 872   6,12   0,71%
  • ISSI 221   1,16   0,53%
  • IDX30 445   2,31   0,52%
  • IDXHIDIV20 536   1,54   0,29%
  • IDX80 127   0,74   0,59%
  • IDXV30 134   0,46   0,35%
  • IDXQ30 148   0,48   0,33%

Konsumsi BBM Pertamina Capai Puncak H-1 Lebaran, Pertamax Turbo Naik Paling Tinggi


Jumat, 12 April 2024 / 05:15 WIB
Konsumsi BBM Pertamina Capai Puncak H-1 Lebaran, Pertamax Turbo Naik Paling Tinggi
ILUSTRASI. Konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina mencapai titik tertinggi pada H-1 Idulfitri 1445 H(KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


Reporter: Diki Mardiansyah | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina mencapai titik tertinggi pada H-1 Idulfitri 1445 H, dibanding konsumsi normal, dengan rincian gasoline 46% dan Avtur 4,8%. Kenaikan tertinggi gasoline terjadi pada produk Pertamax turbo yang mencapai 104%. 

Sedangkan konsumsi gasoil mengalami penurunan 37% pada H-1 lebaran. 

Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan mengatakan, tidak hanya konsumsi BBM yang naik selama Satgas Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024, pasokan LPG 3 kg juga ditambah 5,8% dari kebutuhan normal.

Baca Juga: Jelang Arus Balik, Jasa Marga Siapkan Jalur Alternatif Jogja-Solo dan Japek II

Lebih lanjut, Riva memaparkan, pada H-1 Idulfitri 1445 H konsumsi BBM seperti Pertalite naik 37% dan Pertamax juga bertambah hingga 99%. 
Kenaikan konsumsi hampir terjadi di semua jenis BBM. Untuk LPG 3kg mencapai 10,4% pada H-1 Idulfitri 1445H dibandingkan penyaluran harian normal.

"Dengan penambahan ini kami harapkan kebutuhan masyarakat akan BBM dan LPG dapat terpenuhi dengan baik," kata Riva dalam keterangan resminya, Kamis (11/4).

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menambahkan, setelah memenuhi kebutuhan BBM dan LPG pada arus mudik, Pertamina Patra Niaga masih terus bersiaga menyiapkan kebutuhan libur Idulfitri dan arus balik nanti.

“Kami terus memonitor konsumsi BBM dan LPG, karena pasca hari H biasanya lokasi wisata diserbu masyarakat sehingga BBM dan LPG harus kami pastikan aman,” tutur Irto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×