kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Luncurkan New Honda BR-V, HPM targetkan penjualannya 500 unit per bulan


Kamis, 25 April 2019 / 17:37 WIB
Luncurkan New Honda BR-V, HPM targetkan penjualannya 500 unit per bulan


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Honda Prospect Motor (HPM) baru saja meluncurkan New Honda BR-V di ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019. Model Low Sport Utility Vehicle (LSUV) ini bakal menjadi penyegaran bagi model-model HPM.

Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Director HPM mengaku pertumbuhan segmen LSUV tidak se-booming tiga tahun lalu, namun permintaannya akhir-akhir ini cukup stabil. "Awal-awal launching ini kami targetkan bisa 500 unit per bulan (untuk New BR-V)," ujarnya ditemui saat pameran berlangsung, Kamis (25/4).

Selama ini kontribusi BR-V memang masih di bawah Brio dan HRV, sumbangannya bagi volume penjualan HPM sendiri tiap tahunnya masih di bawah 10%. New BR-V kali ini ada beberapa tampilan baru khususnya dari sisi eksterior.

New Honda BR-V tersedia dalam 4 varian yakni Prestige CVT, Tipe E Transmisi CVT dan 6 M/T serta type S dengan transmisi manual 6 kecepatan. Rincian harganya Grade S Manual Rp 238 juta, Grade E Manual Rp 252 juta, Grade E CVT Rp 262,5 juta dan Prestige CVT Rp 279,5 juta.

Di IIMS tahun ini, kata Jonfis, target Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) kurang lebih sama dengan tahun lalu. Di IIMS 2018 kemarin, tercatat HPM membukukan SPK sebanyak 3.661 unit.

Menurut Jonfis di tengah pasar mobil yang cenderung stabil di angka penjualan kisaran 1 juta unit tiap tahunnya, HPM tak muluk-muluk menetapkan target. Sama saja dengan tahun lalu sudah cukup baik bagi APM mobil Honda ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×