kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Marketplace ini jadi yang terbaik ke-14 se-Asia Pasific


Rabu, 22 April 2020 / 12:03 WIB
Marketplace ini jadi yang terbaik ke-14 se-Asia Pasific
ILUSTRASI. Fitur Baru Bukalapak: Karyawan membuka fitur BukaCicilan usai peluncuran di Jakarta, Rabu (24/10). Fitur BukaCicilan memungkinkan pengguna Bukalapak melakukan penundaan pembayaran atau pencicilan pembelian barang tanpa menggunakan kartu kredit dengan limi


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Financial Time menobatkan Bukalapak sebagai perusahaan dengan tingkat pertumbuhan tertinggi kedua di Indonesia dan ke-14 di Asia Pasifik.

Ini berdasarkan FT 500 High Growth Companies Asia Pacific 2020 yang berisi daftar 500 perusahaan dengan pertumbuhan tertinggi antara tahun 2015 sampai 2018 di kawasan Asia Pasifik dari berbagai sektor. Penelitian dilakukan FT bersama mitra peneliti, Statista.

"Bukalapak dinilai memiliki laju pertumbuhan majemuk tahunan (Compound Annual Growth Rate / CAGR) sebesar 255,5% dan tingkat pertumbuhan pendapatan (Absolute Revenue Growth Rate) sebesar 4.393,2% dalam kurun waktu tahun 2015 sampai 2018," tulis Maxine Kelly sebagaimana dikutip dari Financial Times,500 High Growth Companies Asia Pacific 2020, Selasa (21/4).

Merujuk data peta e-commerce di Indonesia yang disusun Iprice Group, hingga kuartal IV 2019 Bukalapak menempati peringkat ketiga toko online di Indonesia berdasarkan jumlah pengunjung web bulanan. Bukalapak memiliki pengunjung bulanan 39,26 juta. Shopee berada diurutan pertama 72,97 juta dan Tokopedia peringkat kedua 67,90 juta.

Bukalapak klaim terus mencatatkan kinerja bags. Hingga Maret lalu telah memiliki 92 juta pengguna dari seluruh Indonesia.

"Selama bulan Maret 2020, Bukalapak mencatat kenaikan nilai transaksi sebesar 20% dari bulan sebelumnya. Kenaikan ini didorong oleh tingginya transaksi produk bahan pokok yang pada bulan Maret mencapai 3,5x dan produk makanan minuman mencapai 2x nilai transaksi pada bulan sebelumnya," jelas Bukalapak kepada Kontan, Rabu (22/4).

Kebutuhan seperti bumbu herbal, bumbu instan, dan minuman herbal seperti jahe dan curcuma menjadi produk makanan minuman yang paling dicari selama bulan Maret 2020.

Seiring dengan tingginya kesadaran masyarakat terhadap kesehatan, Bukalapak juga mencatat kenaikan yang sangat signifikan terhadap permintaan masker yaitu sebesar 90% dibandingkan bulan sebelumnya.

Permintaan terhadap produk vitamin juga mengalami kenaikan sebesar 30% selama bulan Maret 2020.

Antusiasme yang tinggi juga datang dari masyarakat yang berkegiatan di rumah. Kategori produk hobi dan games naik sebesar 70% selama bulan Maret 2020.

Produk seperti koleksi, mainan, makanan hewan peliharaan, aquarium dan aksesoris serta peralatan berkebun menjadi produk yang paling diminati selama bulan Maret 2020.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×