Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Handoyo .
Peran Swasta
Selain perusahaan BUMN, pengembang swasta juga terlibat dalam pengembangan kawasan TOD. PT Intiland Development Tbk (DILD) misalnya akan mengembangkan proyek TOD yang akan terintegrasi dengan MRT Jakarta.
Intiland akan mengembangkan TOD yang akan terintegrasi dengan proyek MRT. Ada tiga proyek perusahaan yang akan dikembangkan menjadi kawasan TOD yaitu South Quarter, Intiland Tower, dan Proyek Kebon Melati. Di Intiland Tower, perusahaan akan mengembangkan kawasan TOD yang akan terhubung dengan stasiun MRT di Benhil.
Theresia Rustandi, Sekretaris Intiland menjelaskan, konsep TOD yang akan mereka bangun akan menghadirkan kemudahan accessibility, connectivity, walkability, dan sustainability.
"Proyek itu akan bersifat mix-use dalam komplex masa bangunan. Di dalamnya akan hadir work-reside-play (komersil-hunian-rekreasi) yang sebagian akan dijual dan sebagian lagi akan disewakan untuk menjamin sebuah kualitas dan kesinambungan bagi perusahaan," jelas Theresia.
Theresia bilang, pengembangan proyek Kawasan TOD itu akan disesuaikan dengan skala proyeknya. Intiland menargetkan untuk beberapa pengembangan sudah bisa dirasakan manfaatnya segera setelah MRT beroperasi.
Namun, Theresia tidak bersedia menyebutkan nilai investasi yang mereka siapkan untuk pengembangan proyek TOD. "Nilai investasi masih dalam perhitungan. Kecenderungannya akan lebih besar dari development umumnya karena terkait dengan penyediaan ruang publik yang lebih banyak dan mempertimbangkan keselamatan,"katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News