Reporter: Risky Widia Puspitasari | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. Pemilu legislatif yang baru saja dilakukan ternyata tidak mempengaruhi animo masyarakat untuk bepergian ke luar negeri. Hal itu dilihat dari tetap tingginya jumlah penerbangan pada saat pemilu.
"Ternyata pemilu tak mempengaruhi animo masyarakat untuk travelling," kata Junaidi, Presiden Marketing Garuda Indonesia, saat pembukaan Garuda Indonesia Travel Fair 2014, di Jakarta, Jumat (11/4). Sayangnya Junaidi tidak mengungkapkan jumlah otang yang bepergian ke luar negeri ataupun datang ke Indonesia saat pemilu.
Yang jelas kata dia, pemilu yang berjalan dengan aman dan kondusif membuat wisatawan asing ataupun domestik menjadi tidak segan untuk membuat rencana liburan.
Lain lagi dengan yang dialami oleh perusahaan traveling. Salah satunya Wahana Tour Travel. Tingginya minat orang dalam berwisata justru membuat Wahana Tour Travel kecewa. Pasalnya, Wahana Tour Travel mengurangi jumlah penjualannya dibanding sebelum pemilu. Mereka khawatir, di saat pemilu jumlah orang bepergian akan berkurang.
Namun pada kenyataannya justru sebaliknya. Kondisi pemilu yang kondusif justru mendorong orang untuk bepergian. "Kita memang jaga-jaga dengan hanya menjual sedikit seat per rombongan, biasanya sampai tiga puluh seat," kata Christie Adelin, Tour Consultant of Wahana Tour Travel.
"Kalau tahu banyak masyarakat yang minat pergi walaupun pemilu, kita tetap memperbanyak jumlah kursi. Apalagi dollar juga stabil," tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News