kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   0,00   0,00%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

MIP Batubara Mandek, Kementerian ESDM Jamin Komitmen DMO Terpenuhi


Senin, 17 Juli 2023 / 17:44 WIB
MIP Batubara Mandek, Kementerian ESDM Jamin Komitmen DMO Terpenuhi
ILUSTRASI. Kementerian ESDM memastikan kewajiban Domestic Market Obligation (DMO) tetap terpenuhi ditengah pembentukan Mitra Instansi Pemerintah (MIP)


Reporter: Filemon Agung | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan kewajiban Domestic Market Obligation (DMO) tetap terpenuhi di tengah pembentukan Mitra Instansi Pemerintah (MIP).

Plt Direktur Jenderal Mineral dan Batubara  Muhammad Wafid mengungkapkan, sejauh ini belum ada perkembangan terbaru dari pembentukan MIP Batubara.

Meski demikian, pemerintah menjamin komitmen DMO oleh perusahaan batubara tetap terpenuhi.

"Semua berharap (MIP tuntas), yang jelas pemerintah kan berkepentingan menjamin DMO. Sejauh ini aman untuk pasokan PLN," kata Wafid ditemui di Gedung Kementerian ESDM, Senin (17/7).

Asal tahu saja, pembentukan MIP batubara diharapkan dapat menjamin terjaganya pasokan batubara untuk kebutuhan domestik.

Baca Juga: PGN Hampir Pasti Jadi Mitra Lemigas untuk Operasikan Pipa Gas Cirebon-Semarang

Wafid menambahkan, di tengah tren penurunan harga batubara yang terjadi, pemerintah senantiasa melakukan evaluasi terkait rencana produksi.

Sayangnya, Wafid tak merinci apakah pemerintah bakal merevisi target produksi untuk tahun ini. Yang terang, pemenuhan batubara untuk kebutuhan dalam negeri dipastikan tetap menjadi prioritas pemerintah.

Merujuk Minerba One Data Indonesia (MODI) Kementerian ESDM menunjukkan, volume produksi batubara nasional selama Januari-Juni 2023 mencapai 359,42 juta ton.

Jumlah tersebut melampaui realisasi produksi batubara nasional periode Januari-Juni 2022 berjumlah 294,37 juta ton.

Pada periode yang sama, sebanyak 116,7 juta ton batubara dijual ke pasar ekspor, sementara 71,06 juta ton batubara disetorkan untuk kewajiban pemenuhan domestik alias domestic market obligation (DMO).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×