kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.879   51,00   0,32%
  • IDX 7.204   63,03   0,88%
  • KOMPAS100 1.106   10,86   0,99%
  • LQ45 878   11,63   1,34%
  • ISSI 221   0,93   0,42%
  • IDX30 449   6,38   1,44%
  • IDXHIDIV20 540   5,74   1,07%
  • IDX80 127   1,43   1,14%
  • IDXV30 135   0,66   0,49%
  • IDXQ30 149   1,74   1,18%

Mitratel (MTEL) Miliki Total 36.719 Menara Sepanjang Semester I 2023


Selasa, 26 September 2023 / 20:00 WIB
Mitratel (MTEL) Miliki Total 36.719 Menara Sepanjang Semester I 2023
ILUSTRASI. Tumbuh 27,6%, Mitratel (MTEL) memiliki total 36.719 menara sepanjang semester I 2023


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten menara PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) mencatat hingga semester I 2023 telah memiliki jumlah menara mencapai 36.719 menara.

Hendra Purnama Direktur Investasi MTEL mengatakan nilai tersebut meningkat sekitar 27,6% selama setahun terakhir. Sementara itu, untuk target penambahan tenant untuk 2023 adalah sebanyak 4.000 tenant. 

"Mitratel juga berhasil masuk kedalam bisnis fiber dan melakukan penggelaran fiber optic secara agresif dalam kurun waktu 1 tahun dengan memiliki asset fiber sepanjang 27.000 km di Indonesia. Selain itu Mitratel saat ini juga mengembangkan bisnis-bisnis yang mendukung ekosistem menara telekomunikasi seperti system backup power (rectifier & battery), active equipment sharing, dan far-end edge computing," paparnya kepada Kontan, Selasa (26/9). 

Hendra melanjutkan, sampai saat ini seluruh rencana masih sesuai dengan penetapan guidance 2023 dan rencana strategis yang dimiliki perusahaan, yaitu akselerasi go-to-market bisnis di ekosistem menara dan konsolidator utama di industri menara telekomunikasi.

Baca Juga: Starlink Masuk ke Indonesia, Begini Respons Dayamitra Telekomunikasi (MTEL)

MTEL mengatakan dengan pencapaian positif yang di peroleh di paruh pertama 2023 ini, MTEL meyakini dapat menuai keberhasilan pada akhir tahun sesuai dengan target. 

MTEL membukukan peningkatan pendapatan dan laba bersih sepanjang semester I 2023. Laba bersih MTEL naik menjadi Rp1,02 triliun sepanjang 6 bulan pertama 2023. Pendapatan MTEL meningkat menjadi Rp4,12 triliun pada semester I 2023 atau naik 10,82% dibandingkan periode yang sama tahun lalu dari Rp3,72 triliun. 

Kinerja ini didorong oleh pendapatan sewa menara sebesar Rp3,82 triliun, pendapatan jasa konstruksi Rp295,8 miliar, dan pendapatan jasa dan sewa listrik Rp6,2 miliar. Pihaknya menargetkan capaian laba bersih di angka Rp2 triliun. 

"Tren pada saat ini yaitu coverage operator akan ekspansi keluar Jawa selaras dengan program pemerataan ekonomi untuk seluruh wilayah di Indonesia yang di inisiasi oleh pemerintah. Hal ini menjadi potensi besar bagi Mitratel dengan kepemilikan jumlah tower yang tersebar 58% di luar Jawa yang didukung dengan peningkatan operasional melalui pengembangan digitalisasi," urai Hendra. 

Sebagai strategi, pihaknya telah menyiapkan dan menentukan lokasi potensial bagi operator seluler untuk mendapatkan keuntungan di area sekitar melalui pembangunan menara baru atau kolokasi. Untuk melengkapi portfolio tower, lanjut Hendra, Mitratel telah menyediakan penawaran menarik bagi pelanggan yang diyakini dapat memberikan value lebih melalui product bundling Tower baik dengan Fiber maupun Power. 

 

Mengenai capex, sesuai dengan penetapan arah bisnis tahun 2023, nilai capex yang ditargetkan Mitratel adalah sekitar Rp 7 triliun. Sebesar 40% difokuskan untuk aktifitas inorganik dan sisanya akan dialokasikan aktifitas organik.

Mitratel telah merealisasikan capex sebesar 50% pada semester I 2023 untuk organik dan inorganik. 

"Tidak hanya berberfokus pada pembangunan dan akuisisi menara telekomunikasi, capex tersebut juga digunakan untuk pembangunan fiber optik sebagai growth engine Mitratel ke depannya. Dapat dilihat saat ini mitratel telah memiliki jumlah menara telekomunikasi sebanyak 36.719 atau tumbuh 27,6 % YoY dan kabel fiber sepanjang 27.269 km," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×