kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Musim baru, LaLiga sebarkan "detak jantung" ke seluruh dunia


Rabu, 15 Agustus 2018 / 18:19 WIB
Musim baru, LaLiga sebarkan
ILUSTRASI. REAL MADRID


Reporter: Aulia Fitri Herdiana | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki musim baru, LaLiga melakukan kampanye berskala global yang inovatif. Kampanye ini dimulai dari teaser video yang dibintangi oleh para LaLiga Ambassador, yaitu Vero Boquete, Fernando Sanz, Christian Karembeu, Fernando Morientes, serta Gaizka Mendieta.

Setiap ambassador bertanggung jawab untuk menyebarkan 'detak jantung' LaLiga kepada para influencer dan selebritis internasional di negara mereka masing-masing.

Di lebih dari 20 negara, para influencer dan selebriti akan berbagi kesan dan pesan mereka setelah menerima kotak yang berisi 'detak jantung' dari pertunjukan sepak bola terbesar di dunia tersebut.

Selain itu, sebagian besar influencer dan selebriti ini nantinya akan hadir ke Spanyol untuk menyaksikan secara langsung pertandingan perdana musim baru LaLiga Santander.

"Tidak hanya berkeinginan untuk menjadi terdepan di bidang olah raga, kami juga memiliki tujuan untuk dikenal lebih luas lagi di dalam dunia hiburan,” ujar Enrique Morena, Brand Director Global di LaLiga dalam keterangan resminya, Rabu (15/8).

Selain memberikan dampak kepada jaringan klub LaLiga Santander, melalui kampanye ini LaLiga juga akan menjangkau lebih dari 4 juta orang di seluruh dunia melalui media sosial resmi milik LaLiga, yang diikuti oleh 60 juta pengguna dan ditayangkan dengan menggunakan lebih dari 10 bahasa.

Dalam pertandingan perdana LaLiga Santander, penonton akan merasakan pengalaman unik melalui kampanye inovatif ini, yakni LaLiga berkomitmen untuk “feel the heartbeat” atau merasakan detak jantung semua penggemarnya di sepanjang musim ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×