kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.930.000   20.000   1,05%
  • USD/IDR 16.230   -112,00   -0,69%
  • IDX 7.214   47,18   0,66%
  • KOMPAS100 1.053   7,20   0,69%
  • LQ45 817   1,53   0,19%
  • ISSI 226   1,45   0,65%
  • IDX30 427   0,84   0,20%
  • IDXHIDIV20 504   -0,63   -0,12%
  • IDX80 118   0,18   0,16%
  • IDXV30 119   -0,23   -0,19%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,20%

Pelindo III bangun PLTG Rp 1 triliun di Surabaya


Selasa, 23 Juli 2013 / 12:57 WIB
Pelindo III bangun PLTG Rp 1 triliun di Surabaya
ILUSTRASI. Penyakit maag. KONTAN/Muradi/26/06/2010


Reporter: Oginawa R Prayogo |

JAKARTA. PT Pelabuhan Indonesia III (Pelindo III) berencana membangun Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) di Surabaya. Proyek ini bertujuan untuk menunjang pembangunan Terminal Teluk Lamong.

Djarwo Surjanto, Direktur Utama Pelindo III mengatakan dalam pembangunan PLTG Teluk Lamong tersebut, Pelindo III sudah menunjuk BUMN lainnya yakni PT Rekayasa Industri (Persero) untuk mengerjakan proyek tersebut.

"Saat ini sedang dalam proses pengkajian," ungkapnya di Kementerian BUMN, Selasa (23/7).

Kajian yang dilakukan meliputi aspek finansial, komersial, teknis, dan aspek legal.

Husein Latief, Direktur Komersial Pelindo III menyampaikan kebutuhan listrik di pelabuhan tersebut mencapai 120 mega watt (MW) di tahun 2016.

"Kebutuhan tahap awal sebesar 25 MW dan untuk monorel 25 MW. Nilainya Rp 1 triliun," ungkapnya. Kebutuhan tahap awal tersebut ditargetkan dapat dioperasikan pada Mei 2014.

Husein bilang suplai, listrik tersebut selain untuk memenuhi kebutuhan pelabuhan juga untuk suplai listrik monorel berupa Automated Container Transport (ACT) antara Pelabuhan Tanjung Perak dan Terminal Teluk Lamong.

Sebagai informasi, Terminal Teluk Lamong diproyeksikan akan selesai pada November 2013. Untuk awal terminal peti kemas ini beroperasi untuk domestik terlebih dahulu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×