kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,79   -11,72   -1.25%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penumpang commuter line sudah capai lebih dari 1 juta per hari


Minggu, 07 Oktober 2018 / 14:35 WIB
Penumpang commuter line sudah capai lebih dari 1 juta per hari
ILUSTRASI. Penumpang Antre untuk membeli tiket kertas di stasiun


Reporter: Umi Kulsum | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat jumlah pengguna moda transportasi kereta api terus bertambah setiap tahunnya. KAI berkomitmen untuk menghadirkan sistem transportasi yang lebih efisien guna menunjang mobilitas dan produktivitas penduduk.

Komisaris PT KAI Suhono Harso Supangkat mengatakan, kereta api sebagai moda transportasi masal yang efisien dan efektif sudah dibuktikan melalui kehadiran KRL Commuter Line yang menghubungkan Jakarta dengan daerah-daerah satelit.

Saat ini, penumpang Commuter Line sudah mencapai lebih dari satu juta penumpang setiap hari. Tidak hanya KRL, kereta api di wilayah Jawa juga selalu penuh dan menjadi rujukan utama moda transportasi.

“Masyarakat di Indonesia telah menyadari bahwa moda transportasi kereta api telah memberikan ketepatan waktu yang lebih baik dibandingkan dengan moda transportasi lainnya, terutama untuk menunjang mobilitas sehari-hari masyarakat urban. Ketepatan waktu akan membuat masyarakat dapat lebih efisien dan produktif,” ujar Suhono di Jakarta, Kamis (4/10).

Suhono menambahkan, pengembangan kereta api untuk mobilitas masyarakat urban ini juga telah mendorong perbaikan struktur kota dan ekonomi perkotaan melalui kawasan berorientasi transit atau Transit Oriented Development (TOD).

Kawasan transit ini menjadi sebuah titik temu antara kereta api dengan moda transportasi lainnya atau dengan pasar, pusat perbelanjaan, maupun pusat perkantoran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×