kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.505.000   -15.000   -0,99%
  • USD/IDR 16.295   -200,00   -1,24%
  • IDX 6.977   -130,64   -1,84%
  • KOMPAS100 1.042   -22,22   -2,09%
  • LQ45 818   -15,50   -1,86%
  • ISSI 213   -3,84   -1,77%
  • IDX30 417   -9,14   -2,14%
  • IDXHIDIV20 504   -9,85   -1,92%
  • IDX80 119   -2,45   -2,02%
  • IDXV30 125   -2,38   -1,87%
  • IDXQ30 139   -2,59   -1,83%

Penyebaran virus corona membuat permintaan Mark Dynamics Indonesia (MARK) melonjak


Senin, 03 Februari 2020 / 17:15 WIB
Penyebaran virus corona membuat permintaan Mark Dynamics Indonesia (MARK) melonjak
ILUSTRASI. Mark Dynamics Indonesia produsen cetakan sarung tangan


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebutuhan masker dan sarung tangan medis sedang melejit menyusul wabah virus corona atau 2019-nCoV dan antisipasi penyebarannya. Salah satu emiten pemasok molding atau cetakan sarung tangan PT Mark Dynamics Indonesia Tbk (MARK) juga mendapat berkah setelah mengalami lonjakan permintaan meski tidak signifikan. 

Kabarnya, Pemerintah Malaysia akan mengirimkan bantuan ke Wuhan dengan menyumbangkan 18 juta eksemplar sarung tangan medis. Seperti diketahui Malaysia adalah produsen sarung tangan global terbesar. Adapun pemasok molding atau cetakan sarung tangan yang cukup besar ke Malaysia adalah PT Mark Dynamics Indonesia Tbk. 

Presiden Direktur MARK Ridwan Goh mengungkapkan, untuk saat ini lonjakan permintaan cetakan sarung tangan atau molding sudah ada namun belum begitu signifikan. 

Baca Juga: Mark Dynamics (MARK) targetkan penjualan dan laba bersih tumbuh dua digit tahun ini

"Hal ini disebabkan untuk cetakan sarung tangan sendiri dampak lonjakannya akan terasa pada saat produsen sarung tangan sudah mulai meningkatkan kapasitas produksinya. Namun tahap meningkatkan kapasitas juga memerlukan waktu," kata dia kepada Kontan.co.id, Senin (3/2). 

Walau begitu, Ridwan memastikan dampak lonjakan permintaan ini akan lebih cepat dibanding dengan  adanya wabah virus sebelumnya. 

Ridwan memprediksikan dengan kondisi mewabahnya virus ini, maka   kesadaran akan kesehatan semakin tinggi, terutama di negara-negara berkembang dan ke depannya akan meningkatkan permintaan sarung tangan global 



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×